Terhitung sejak Senin kemarin (10/2), Program Pemeriksaan Kesehatan Gratis Kado Ulang Tahun telah dimulai.
Masyarakat di Kota Palembang yang berulang tahun dapat melakukan pemeriksaan kesehatan secara gratis di 42 puskesmas yang ada di Kota Palembang.
“Cek kesehatan gratis ini berlaku satu bulan, jadi tidak harus dilakukan bertepatan hari ulang tahun. Misal Ulang tahun tanggal 10 Februari artinya bisa berlaku hingga 10 Maret mendatang,” kata Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Palembang, Fenty Aprina, Senin kemarin (10/2).
Dia menjelaskan, masyarakat Palembang yang ingin memanfaatkan program pemeriksaan kesehatan gratis ini dapat mendaftar melalui aplikasi SatuSehat Mobile atau bisa juga mendatangi langsung pelayanan kesehatan puskesmas tanpa harus melalui aplikasi.
“Jadi nanti daftar melalui barcode yang sudah disediakan di puskesmas,” ujarnya.
Pemeriksaan kesehatan ini dilakukan sesuai dengan kelompok usia. Bayi baru lahir dengan usia dua hari, balita dan anak pra sekolah usia 1-6 tahun, dewasa usia 18-59 tahun, serta lansia usia mulai 60 tahun.
“Durasi pemeriksaan setiap pasien berbeda-beda tergantung usia. Mulai 30 menit sampai 1 jam,” katanya.
Pemeriksaan yang akan dilakukan mulai dari pemeriksaan fisik, cek kimia darah, gula darah, kadar kolesterol, pemeriksaan IVA deteksi dini kanker serviks dan kanker payudara, mata, gigi dan mulut, pendengaran dan lainnya.
Dalam pemeriksaan ini penyakit berat bisa diketahui, sehingga saat ditemukan Serviks dapat langsung dimatikan sel-selnya sebelum dirujuk ke rumah sakit.
“Untuk rujukannya itu akan dilakukan ke RS Kelas B di Palembang yakni RSUD Bari. Tapi, tidak menutup kemungkinan juga bisa dirujuk ke semua rumah sakit lainnya karena sudah bekerjasama,” pungkasnya.