Ribuan warga yang berasal dari berbagai daerah menyerbu salah satu mal yang ada di Kota Palembang, yakni Palembang Square (PS Mal). Hal tersebut guna mendapatkan pakaian baru untuk Hari Raya Idulfitri tahun ini.
- Hanya Butuh 5 Kuartal, Ekonomi Indonesia Pulih dari Hantaman Pandemi
- Mulai Besok, BCA Tutup Rekening Nasabah yang Saldonya Nol Rupiah
- Investasi Langsung Jerman ke Indonesia Capai Rp14 Triliun
Baca Juga
Tercatat, dari hasil scan aplikasi PeduliLindungi per 24 April 2022, pengunjung yang menyambangi PS mal mencapai angka 5.000 lebih pada pukul 13.45 WIB.
Salah satu pengunjung, Abel mengatakan hampir di setiap toko di dalam PS mal tersebut penuh pengunjung. Menurutnya, selain momen lebaran, pengunjung juga mengincar diskon yang diberikan selama Ramadan 1443 hijriah ini.
"Termasuk saya sih, selain momennya memang lebaran, banyak juga diskon dan potongan yang diberikan oleh toko," katanya ketika dibincangi, Senin (25/4).
Meskipun kondisi mal padat pengunjung, Abel mengaku hal tersebut tidak menyurutkan semangatnya untuk berbelanja, bahkan dirinya mengatakan kondisi tersebut seperti menunjukan tidak ada lagi pandemi Covid-19.
"Gimana ya, ini saja ramai begini dan memang semua pakai masker tapi tetap jarak dan sentuhan jadi penyebar Covid juga, tapi seperti tidak ada yang peduli," jelasnya.
Kemudian, pengunjung lainnya, Findri mengatakan bahwa momen lebaran kali merupakan momen yang spesial, sebab kelonggaran yang diberikan Pemerintah Pusat membuat dirinya bisa bertemu keluarga.
"Sudah dua tahun mudik dan libur hanya seadanya, suasana lebaran juga beda dari sebelumnya, jadi lebaran tahun ini momen yang pas buat dirayakan," ungkapnya.
Oleh sebab itu, Findri mengatakan dirinya ingin merayakan hari kemenangan tersebut dengan pakaian baru serta memberikan hadiah kepada sanak saudaranya. "Iya kapan lagi kan, karena pas lebaran ini memang kebiasaannya disambut dengan baji baru," pungkasnya.
- AXA Mandiri Resmikan Kantor dan Customer Care Centre Baru di Palembang
- Polisi Gelar Olah TKP Kasus Penganiayaan Wanita di Palembang, Korban Sebut Sudah Sering Dapat Ancaman Pelaku
- Tak Perlu Antre! Perpanjang SIM di Palembang Bisa Online Lewat Aplikasi SINAR