Warga Keluhkan TPA Sukawinatan, Ini Respons Anggota DPRD Palembang

Anggota DPRD Palembang Ridwan Saiman. (Ist/rmolsumsel.id)
Anggota DPRD Palembang Ridwan Saiman. (Ist/rmolsumsel.id)

Anggota DPRD Palembang Ridwan Saiman meminta Pemkot Palembang lebih serius menangani persoalan yang ada di TPA Sukawinatan.


Hal itu terkait keluhan warga di sekitar TPA Sukawinatan yang lahannya tertimbun longsoran sampah karena terus didorong dengan alat berat. Kondisi ini diperparah dengan guyuran hujan yang membuat sampah ambles hingga menutupi saluran air di sekitar lokasi TPA. Hal ini menyebabkan rumah warga yang ada di sekitar TPA tergenang.

“Saya dengar kawasan tersebut memang rawan banjir dan sudah ditinjau oleh Pemkot. Rencananya akan dinormalisasi dan dipasang turap untuk mengantisipasi banjir dari luapan air Sungai Sedapat yang ada di kawasan tersebut,” ujar Ridwan, Minggu (26/12).

Ridwan menyampaikan, langkah yang diambil Pemkot tersebut tidak akan efektif selama persoalan intinya tidak diatasi. Menurutnya, permasalahan di TPA Sukawinatan terjadinya sampah yang menggunung di satu titik dan titik lainnya masih kosong.

“Ini harus jadi perhatian Pemkot. Percuma memasang turap karena pasti longsor lagi dan mennutupi sungai lagi. Harusnya pengangkutan sampah itu pindah ke titik lain yang tidak menggunung. Tapi yang jelas kita akan tanyakan hal ini kepada Pemkot apa dasar dan permasalahannya sehingga ada titik sampah yang menggunung sedangkan titik lainnya tidak,” kata anggota Fraksi PKS DPRD Palembang ini.

Selain itu, Ridwan juga menyoroti persoalan penampungan sampah TPA yang memakai lahan warga. Atas masalah ini, Ridwan meminta Pemkot Palembang memberi ganti rugi sesuai dengan NJOP di wilayah tersebut.

“Kasihan warga sekitar TPA ini selain harus mencium aroma busuk sampah, lahan mereka juga harus dipakai tanpa ganti rugi. Tapi yang jelas Fraksi PKS akan siap memberikan bantuan advokasi jika ada lahan warga yang terpakai oleh TPA,” ucapnya.