Dinas Lingkungan Hidup Kota Lubuklinggau menambah trip angkut sampah jelang hari raya lebaran Idul Fitri saat ini dengan menerjunkan 2 unit armada tambahan. Sehingga, total armada yang mengangkut sampah menjadi 4 unit.
- Tambah Trip Sehari 3 Kali, Volume Sampah di Lubuklinggau Diprediksi Meningkat Selama Puasa
- Volume Sampah di Lubuklinggau Diperkirakan Meningkat 10 Ton saat Tahun Baru
- Volume Sampah di Palembang Perhari Capai 700 Ton
Baca Juga
Kabid Pengelolaan Sampah dan Ruang Terbuka Hijau Dinas Lingkungan Hidup Lubuklinggau, Vio mengatakan, pihaknya memperkirakan volume sampah bakal meningkat jelang lebaran. Apalagi di bulan puasa ini menurutnya, volume sampah juga sudah mengalami peningkatan hampir 10 persen.
"Kalau normalnya pengangkutan itu di kisaran 41 ton perhari. Kalau di bulan puasa itu di kisaran 41 ton sampai 42 ton. Nah kalau normalnya 36-37 ton. Ada kenaikan di bulan puasa," kata Vio Jumat (5/4).
Vio menuturkan, volume sampah tersebut kemungkinan ada kenaikan antara 1 sampai 2 ton antara hari H dan di H-1.
Lebih lanjut, di malam takbiran, pihaknya untuk pengangkutan sampah dengan sistem piket malam. "Malamnya kita normalnya pakai piket malam itu 4 unit yang diterjunkan di jalan protokol dimalam takbiran, jam 19.000 WIB sama jam 21.00 WIB atau 2 rute," pungkasnya.
- Pelaku Pembunuhan Kontraktor di Lubuklinggau Ditangkap di Purwokerto, Satu Orang Masih DPO
- Pencurian Motor di Lubuklinggau Meningkat, Polisi Intensifkan Patroli 24 Jam di Titik Rawan
- Motor Wanita di Lubuklinggau Dibawa Kabur Pria yang Baru Dikenal di Medsos, Ini Tampang Terduga Pelaku