Pasangan Bakal Calon (Balon) bupati dan Wakil Bupati Muara Enim, Edison - Sumarni resmi mengantongi restu Partai Nasdem untuk mengikuti kontestasi Pilkada Muara Enim 2024.
- Polda Sumsel Kerahkan 1.649 Personel Jaga PSU Empat Lawang
- AKBP Rendy Surya Aditama Resmi Jabat Kapolres Muratara
- Berkas Ditolak KPU, Elin Septiani Gagal Ikuti PSU Pilkada Pesawaran
Baca Juga
Hal itu diketahui setelah tersebar foto keduanya saat menerima form B 1 KWK rekomendasi dari Partai Nasdem di Jakarta, yang diserahkan langsung oleh Ketua Bappilu DPP Partai Nasdem Fauzi Amro pada Jumat, (23/8) di Jakarta.
Ketua DPD Partai Nasdem Muara Enim, Kasman membenarkan bahwa Nasdem telah sepakat mengusung putra daerah untuk maju pada Pilkada Muara Enim 2024, yaitu Edison dan Sumarni.
DPP Partai Nasdem sudah menyetujui keduanya, kata Kasman, sebagaimana Edison juga sudah merupakan bagian dari Partai Nasdem, jadi mengantarkan keduanya pada kemenangan sudah menjadi tugas dan kewajiban.
"DPD Partai Nasdem kabupaten Muara Enim dalam hal ini tentu akan mendukung penuh keduanya dan siap memenangkan keduanya di Pilkada 2024 tahun ini," ujar Kasman kepada RMOLSumsel.
Rencananya, tanggal 28 Agustus 2024 nanti, partai Nasdem akan melakukan deklarasi pencalonan keduanya, untuk tempat dan waktu akan diinformasikan lebih lanjut.
Kasman mengatakan bahwa keduanya merupakan putra-putri terbaik yang dimiliki Kabupaten Muara Enim, dirinya merasa yakin bahwa keduanya bisa membawa Muara Enim bersama masyarakatnya ke arah yang lebih baik.
Sementara itu, bakal calon Bupati Muara Enim, Edison didampingi Balon Wabup Sumarni mengatakan bahwa keduanya bersyukur setelah dipercaya dan diberikan amanat oleh partai Nasdem untuk maju mencalonkan diri sebagai Calon Bupati dan wakil bupati di kabupaten Muara Enim.
Mudah-mudahan amanat yang diberikan ini ke depan bisa membawa manfaat untuk masyarakat di Kabupaten Muara Enim.
"Setelah ini, sesuai aturan yang ada tentu kita akan mempersiapkan diri untuk melakukan pendaftaran ke KPU Muara Enim dan mengikuti tahapan-tahapan Pilkada 2024 yang ada di Kabupaten Muara Enim," ujarnya.
Ditanya soal rencana pendaftaran, Edison mengatakan bahwa keduanya akan melakukan pendaftaran pada 28 Agustus 2024 nanti.
- Desakan Warga Dikabulkan, Izin Dispensasi Angkutan Batubara PT DBU Tak Diperpanjang
- Operasional PT ASL Dihentikan Sementara, Diduga Penyebab Pencemaran Sungai Lubai yang Tewaskan Ribuan Ikan
- Muara Enim Tak Mau 'Instan', Kirim Putra-Putri Asli di STQH ke-28