Sebuah tragedi tenggelam terjadi di Sungai Rawas saat warga Desa Beringin Makmur (BM) II, Kecamatan Rawas Ilir, Kabupaten Muratara mengalami nasib yang tragis. Mawar (38), yang tenggelam pada Sabtu (24/6/2023) sekitar pukul 11.00 WIB, akhirnya ditemukan dengan kondisi meninggal dunia, penemuan tersebut dilakukan secara intensif oleh tim gabungan yang terdiri dari Basarnas, BPBD, Polisi, dan Satpol-PP.
- Mayat Pria Bertato Mawar yang Mengapung di Sungai Musi Dikenali, Polisi Masih Selidiki Penyebab Kematian
- Pemilik Sedang Tidur Pulas, Toko Bangunan Ludes Terbakar di Musi Rawas
- Pria di Musi Rawas Siram IRT Pakai Air Keras Hingga Muka Melepuh, Polisi Beberkan Motifnya
Baca Juga
Mayat Mawar akhirnya ditemukan oleh Tim Basarnas di Bukit Hijau Desa BM II pada Minggu (25/6) sekitar pukul 21.35 WIB dalam keadaan mengapung setelah melakukan pencarian yang berlangsung selama satu hari satu malam.
Kapolres Muratara, AKBP Ferly Rosa Putra, S.ik, didampingi Kapolsek Rawas Ilir, AKP Hendri, dan Kasi Humas, AKP Baruanto, membenarkan penemuan jenazah korban tenggelam di aliran Sungai Rawas.
"Mayat pertama kali ditemukan oleh Tim Basarnas dan BPBD Kabupaten Muratara dalam keadaan sudah meninggal dunia. Kemudian mayat dibawa ke rumah duka dan rencananya akan dikebumikan hari ini," katanya pada Senin (26/6).
AKBP Ferly menjelaskan bahwa Tim Basarnas berhasil menemukan mayat korban yang sudah mengapung di Bukit Hijau BM II, Sungai Rawas.
"Dalam kurun waktu satu hari satu malam melakukan pencarian, akhirnya mayat korban bisa ditemukan," jelasnya.
Sebelumnya, warga di Desa Beringin Makmur II, Kecamatan Rawas Ilir, Kabupaten Muratara dihebohkan dengan kejadian tenggelamnya seorang warga. Korban, Mawar (69), saat itu sedang mandi di jamban dan akibat arus air Sungai Rawas yang deras, dia pun tenggelam. Kejadian tersebut terjadi pada Sabtu (24) sekitar pukul 11.00 WIB.
Warga setempat bersama keluarga korban berupaya melakukan pencarian dengan menyelam dan menggunakan jala. (art)
- Mayat Pria Bertato Mawar yang Mengapung di Sungai Musi Dikenali, Polisi Masih Selidiki Penyebab Kematian
- Pemilik Sedang Tidur Pulas, Toko Bangunan Ludes Terbakar di Musi Rawas
- Pria di Musi Rawas Siram IRT Pakai Air Keras Hingga Muka Melepuh, Polisi Beberkan Motifnya