Pemerintah Kota Lubuklinggau meminta seluruh Apotek yang ada untuk tak menjual obat sirup yang beresiko mengandung cemaran Etilen Glikol (EG) dan Dietilen Glikol (DEG). Dan menyebabkan Gangguan Ginjal Akut Progresif Atipikal (GGAPA).
- Soal Penyakit Gagal Ginjal, DPRD Sumsel Bakal Panggil BBPOM Palembang
- Pastikan Obat Sirup Tak Beredar Lagi, Pj Bupati Muba Sidak Apotek
- Dinkes Muara Enim Perintahkan Tarik 5 Produk Obat Sirup Obat
Baca Juga
"Apotek tidak boleh menjual obat sirup sampai ada keputusan resmi dari pemerintah, jadi setiap penjual harus paham, ada 5 jenis obat yang ditarik, 5 obat tersebut sudah diamankan dan akan ditarik oleh produsen," kata Kepala Dinkes Lubuklinggau, Erwin Armeidi.
Pihaknya juga mengimbau, setiap apotek harus ada semangat dan mengetahui larangan dari pemerintah. Dan apotek yang ada harus membuat imbauan secara langsung serta ditempel di depan apoteknya.
"Nanti akan dibuat surat edaran di setiap apotek maupun alfamart dan indomaret berkaitan larangan untuk menjual obat dalam bentuk sirup terkhusus 5 jenis obat dilarang BPOM tersebut, mari dukung kebijakan yang dikeluarkan oleh pemerintah guna melindungi masyarakat," terang Erwin.
Kemudian Erwin menegaskan, apabila ada apotek yang masih menjual serta melanggar akan segera dilaporkan dan ditindak lebih lanjut. Sebab kesehatan masyarakat adalah yang utama. "Kita doakan permasalahan ini cepat selesai," bebernya.
Lebih lanjut, di Lubuklinggau sendiri terdapar 56 apotek dan 4 toko obat. Dan belum termasuk Indomaret sama Alfamart. "Untuk saat ini di Kota Lubuklinggau belum ditemukan anak-anak yang terkena dampak secara langsung obat tersebut," bebernya.
Adapun ke lima jenis obat tersebut Termorex Sirup (obat demam), Flurin DMP Sirup (obat batuk dan flu), Unibebi Cough Sirup (obat batuk dan flu), Unibebi Demam Sirup (obat demam), Unibebi Demam Drops (obat demam).
- Pelaku Pembunuhan Kontraktor di Lubuklinggau Ditangkap di Purwokerto, Satu Orang Masih DPO
- Pencurian Motor di Lubuklinggau Meningkat, Polisi Intensifkan Patroli 24 Jam di Titik Rawan
- Motor Wanita di Lubuklinggau Dibawa Kabur Pria yang Baru Dikenal di Medsos, Ini Tampang Terduga Pelaku