Timnas Indonesia Ketemu Australia di Babak 16 Besar

Timnas Indonesia/Foto:PSSI
Timnas Indonesia/Foto:PSSI

Timnas Indonesia sukses mencetak sejarah setelah lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023. Ini adalah kali pertama Indonesia bisa lolos dari babak grup Piala Asia dalam sejarah turnamen.


Lolosnya tim asuhan Shin Tae-yong itu diperoleh usai pertandingan terakhir grup F Piala Asia 2023 antara Timnas Kirgistan vs Timnas Oman berakhir imbang dengan skor 1-1.

Timnas Oman unggul terlebih dahulu Muhsen Al-Ghassani. Namun Kirgistan mampu menyamakan kedudukan melalui gol Joel Kojo.

Berkat hasil ini, Timnas Oman menempati peringkat tiga klasemen grup F dengan raihan dua poin, sementara Timnas Kirgistan menutup turnamen ini sebagai tim juru kunci.

Hasil imbang yang diraih Kirgistan vs Oman menguntungkan Indonesia. Skuad Garuda memastikan lolos ke babak 16 besar lewat jalur peringkat tiga terbaik.

Indonesia finis di peringkat keempat klasemen akhir peringkat ketiga terbaik Piala Asia 2023 di bawah Yordania, Palestina, dan Suriah.

Di babak 16 besar, Skuad Garuda sudah ditunggu Australia yang sebelumnya juara grup B. Lawan Timnas Indonesia ini tentu akan lebih berat dari sebelumnya. 

Namun pelatih Shin Tae-yong diyakini sudah mengantongi kelemahan tim lawan. Dari jadwal yang dirilis AFC, Timnas Indonesia akan  melakoni babak 16 besar kontra Australia, Minggu (28/1) di Stadion Ar Rayyan.