Tim Futsal SMA 10 Palembang atau Smanpoel sukses mengamankan tiket untuk berlaga di Senayan dalam ajang Axis Nation Cup 2024. Pertandingan tingkat nasional ini rencananya akan berlangsung pada 16 hingga 17 November mendatang.
Pelatih tim futsal Smanpoel, Lukmanul Hakim mengatakan, sebelum berangkat ke Senayan, tim di bawah asuhannya ini berhasil melewati tahapan verifikasi. Kemudian, melakukan tiga pertandingan seleksi
"Ada 10 tim yang lolos verifikasi kemudian dipertandingkan untuk memperebutkan tiket ke Senayan," katanya.
Pada fase kualifikasi, tim Smanpoel berhasil meraih kemenangan atas SMA 1 Rambutan dengan skor 3-0. Kemudian, Razkya dkk berhasil mengalahkan tim SMA Muhammadiyah 1 melalui adu pinalti dengan kemenangan 3-2. Dipertandingan ketiga, tim Futsal Smanpoel berhasil melibat tim futsal SMA 11 dengan skor telat 4-0.
"Rencananya tim futsal Smanpoel ini akan berangkat ke Jakarta pada 13 November mendatang. Di Jakarta sendiri, hanya bersisa lima tim yang akan memperebutkan juara Axis Nation Cup se Indonesia," ujarnya.
Meski di tengah euforia keberhasilan tersebut, tim futsal Smanpoel ini masih dihadapkan pada kendala finansial. Saat ini, mereka mengandalkan dana pribadi untuk keberangkatan tim. Serta bantuan dari keluarga para pemain.
Pasalnya, hingga saat ini belum ada bantuan baik dari dinas maupun instansi terkait meskipun membawa nama Palembang, dan Sumsel.
"Saat ini pihak komite sekolah SMA 10 Palembang tengah berupaya untuk memberikan bantuan pendanaan," katanya.
- Maju ke Tingkat Nasional, Tim Futsal Putri Lubuklinggau Libas Babel 11-2
- Selalu Bikin Macet, Orang Tua Siswa Dihimbau Tidak Menunggu di Depan Pagar Sekolah