Tiang Dihantam Truk Batubara, PLN Padamkan Listrik Lima Jam

Tiang listrik yang patah akibat dihantam truk batubara di Desa Tanjung Raja Kecamatan Muara Enim.  (noviansyah/rmolsumsel.id)
Tiang listrik yang patah akibat dihantam truk batubara di Desa Tanjung Raja Kecamatan Muara Enim. (noviansyah/rmolsumsel.id)

Patahnya tiang listrik di Desa Tanjung Raja akibat dihantam truk batubara, Rabu (9/11), membuat PT PLN langsung melakukan pemadaman sekitar lima jam. 


Manager PLN ULP Muara Enim Meidha Nur Arafah, mengatakan pihaknya mendapat kabar dari warga dan petugas tadi pagi mengenai kecelakaan tersebut. Setelah menerima laporan, pihaknya langsung menerjunkan petugas untuk melihat seberapa parah kerusakan yang terjadi. 

"Saat ini kami melakukan emergency perbaikan secepatnya karena memang hal ini menyangkut keselamatan bersama. Jangan sampai menimbulkan korban jiwa karena ini merupakan jalan utama, dari arah Baturaja menuju ke Lahat," katanya. 

Pemadaman dilakukan sembari menunggu alat bantu untuk menahan tiang tersebut agar tidak roboh ke jalan raya. Selain itu, petugas juga melakukan penggalian di sekitar lokasi untuk menanamkan alat bantu tersebut. "Karena ini merupakan jalur suplai utama ke Kota Muara Enim, otomatis kami melakukan pemadaman di areal itu juga," terangnya. 

Berdasarkan pantauan di lapangan, pemadaman berlangsung sekitar 5 jam dari sekitar puku 11:30 WIB hingga Pukul 16:45 WIB.

Diberitakan sebelumnya, sebuah truk bermuatan batubara jenis Fuso bernomor polisi B 8027 STL, Rabu (9/11), mengalami kecelakaan di Jalan Lintas Tengah Sumatera, tepatnya di Desa Tanjung Raja Kecamatan Muara Enim Kabupaten Muara Enim. 

Truk yang dikendarai Irman Pratama (28), warga Lampung, menghantam sebuah warung serta tiang listrik yang ada di pinggir jalan. Akibatnya, warung tersebut mengalami ringsek berat. Sementara tiang listrik yang patah menyebabkan aliran listrik yang berada di areal tersebut mati total.

Truk tersebut merupakan armada angkutan yang bernaung di PT Sahala Trans Logistik (STL). Belum diketahui persis penyebab terjadinya kecelakaan. Namun diduga kuat, kecelakaan terjadi akibat sopir mengantuk saat sedang berkendara.