Tewaskan Ayah dan Anak, Sopir Truk Diketahui Tidak Konsentrasi

Kecelakaan yang terjadi di Jalan Soekarno Hatta sekira pukul 09.30 WIB tadi diketahui diakibatkan karena kelalaian pada sopir truk tangki, Arasid/ist
Kecelakaan yang terjadi di Jalan Soekarno Hatta sekira pukul 09.30 WIB tadi diketahui diakibatkan karena kelalaian pada sopir truk tangki, Arasid/ist

Kecelakaan yang terjadi di Jalan Soekarno Hatta sekira pukul 09.30 WIB tadi diketahui diakibatkan karena kelalaian pada sopir truk tangki, Arasid (53) yang tidak menguasai kendaraan dengan baik dan kurang konsentrasi.


Hal tersebut disampaikan langsung oleh Kasat Lantas Polrestabes Palembang, Kompol Rendy Surya Aditama, Sabtu (16/4).

"Sopir ini tidak memperhatikan kendaraan yang ada di depannya, kemudian juga tidak menguasai rem dengan baik. Akibatnya motor yang ada didekatnya yang juga merupakan korban tertabrak dari belakang," katanya saat dikonfirmasi.

Musibah ini sendiri dikatakannya masuk dalam Perkara kecelakaan lalu lintas, pasal 310 ayat 4 UU No,22 thn 2009 tentang kecelakaan lalu lintas yang mengakibatkan Korban meninggal dunia Kerusakan benda.

"Kecelakaan ini terjadi dengan kronologi antara Mobil Truck BG 8575 UM yg datang dari arah Simpang pallem hendak mengarah ke Simpang fly over Tanjung api api kota palembang setiba di Tkp laka lantas, truk menabrak motor yang menyebakannya terjatuh dan korban terlindas ban bagian kanan truk," ceritanya yang juga menyebutkan bahwa kedua kendaraan tersebut datang dari arah yang bersamaan.

Saat ini diketahui korban meninggal dan saksi korban telah dibawa ke RS. Moh Hoesin Palembang dan untuk ayah dan anak yang dikabarkan meninggal ditempat akan segera dimakamkan di pemakaman Tangga Buntung Palembang.