Terungkap, Mayat Pria yang Mengapung di Sungai Lakitan Ternyata Korban Pembunuhan

Mayat Mr X yang ditemukan di Sungai Lakitan pada Rabu (7/9/2022) identitasnya bernama Ruswanto yang merupakan korban pembunuhan.(foto dokumentasi/Istimewa)
Mayat Mr X yang ditemukan di Sungai Lakitan pada Rabu (7/9/2022) identitasnya bernama Ruswanto yang merupakan korban pembunuhan.(foto dokumentasi/Istimewa)

Mayat Mr X yang ditemukan mengapung di Sungai Lakitan, Kelurahan Muara Lakitan, Kecamatan Muara Lakitan, Kabupaten Mura, Provinsi Sumatera Selatan beberapa waktu lalu identitasnya diketahui dan diduga merupakan korban pembunuhan.


Identitas korban diketahui bernama Ruswanto, 40 tahun, warga Desa Sukajaya, Kecamatan Sumber Harta, Kabupaten Mura. Dan mayat korban sebelumnya telah dimakamkan di tempat pemakaman umum (TPU) Lestari di Kota Lubuklinggau, Provinsi Sumatera Selatan.

Kapolres Musi Rawas AKBP Achmad Gusti Hartono melalui Kasat Reskrim AKP Dedi Rahmat Hidayat kepada wartawan membenarkan identitas mayat Mr X yang ditemukan mengapung di Sungai Lakitan telah diketahui bernama Ruswanto warga wilayah Kecamatan Sumber.

"Iya namanya Ruswanto warga Sumber Harta," kata Kasat Reskrim.

Dijelaskannya, korban tewas karena dibunuh. Untuk saat ini pelaku sudah ditangkap dan diamankan di Polres Mura. Penangkapan pelaku pda Senin (12/9/2022). "Untuk lebih lengkap besok aja Mas biar lengkap. Besok pagi kita ekspose," ujarnya saat dikonfirmasi.

Sedangkan untuk motif, Kasat Reskrim mengungkapkan korban tewas diduga gegara jual beli sapi. Namun Kasat Reskrim enggan memberikan penjelasan lebih derail. 

"Alhamdulillah pelaku sudah ditangkap. Motif sudah tahu, gara-gara jual beli sapi. Si korban jual sapi. Besok saja kita jelaskan lebih detail," timpalnya lagi.

Seperti diberitakan sebelumnya sesosok mayat pria tanpa identitas ditemukan warga yang hendak memancing di Sungai Lakitan di Jalan Poros menuju Tran Subur, Kelurahan Muara Lakita, Kecamatan Muara Lakitan.

Mayat tersebut ditemukan pada Rabu (7/9/2022) sekitar pujul 14.30 WIB dengan posisi tersangkut dibkayu. Kemudian temuan tersebut oleh warga dilaporkan ke Polsek Muara Lakitan. Setelah itu Poksek bersna Babinsa dab Puskesmas Muara Lakitan melakukan evakuasi mayat dari lokasi.