Diduga tidak bisa berenang dan terpeleset saat hendak mandi di Sungai Sungai Komering Desa Suka Negara, Kecamatan Madang Suku II, Kabupaten OKU Timur, seorang Ibu Rumah Tangga (IRT), tewas tenggelam.
- Pjs Kades di OKU Timur Tewas Ditembak Anak Kandung, Tersangka Ngaku Pistol Milik Almarhum Ayahnya
- Siswi SD Hilang Usai Bermain Dekat Sungai Komering, Diduga Terpeleset dan Tenggelam
- Sepeda Motor Diseruduk Carry Pickup, PNS di OKU Timur Tewas Lakalantas
Baca Juga
Peristiwa ini terjadi, Sabtu (8/7), sekitar pukul 10.15 WIB. Korban adalah Zaleha (47), warga Desa Suka Negara, Kecamatan Madang Suku II, OKU Timur.
Kapolsek Madang Suku II, Iptu Arpandi, membenarkan adanya peristiwa warga yang tewas tenggelam di Sungai Komering tersebut.
“Benar. Lokasi kejadiannya tidak jauh dari rumah korban, hanya berjarak sekitar 50 meter,” ujarnya.
Menurut Iptu Arpandi, kejadian pertama kali diketahui oleh anak korban. Saat itu, beberapa menit setelah ke sungai, anaknya tidak melihat korban dan meminta tolong kepada warga untuk melakukan pencarian.
“Setelah sekitar 1,5 jam melakukan pencarian, akhirnya korban baru ditemukan dalam kondisi sudah meninggal dunia sekitar 200 meter dari TKP,” jelasnya.
Selanjutnya, jenazah korban dibawa ke rumah duka untuk dikebumikan oleh pihak keluarga.
“Menurut keterangan pihak keluarga dan perangkat desa, korban memang mengidap penyakit epilepsi dan sering kambuh,” jelasnya.
Atas kejadian itu, pihak keluarga menerima dan tidak akan menuntut siapapun. Hal ini dituangkan dalam surat pernyataan yang diketahui oleh pihak kepolisian, Babinsa, Kades dan Sekdes.
“Korban akan dimakamkan di TPU Desa Suka Negara Kecamatan Madang Suku II,” pungkasnya.
- Pjs Kades di OKU Timur Tewas Ditembak Anak Kandung, Tersangka Ngaku Pistol Milik Almarhum Ayahnya
- Siswi SD Hilang Usai Bermain Dekat Sungai Komering, Diduga Terpeleset dan Tenggelam
- Tertabrak Mobil, IRT di Lubuklinggau Tewas Kecelakaan