Terima Tiga Nama Calon Sekda, Pj Bupati Muara Enim: Nanti Saya Pilih

Pj Bupati Muara Enim, Nasrun Umar. (Ist/Rmolsumsel.id).
Pj Bupati Muara Enim, Nasrun Umar. (Ist/Rmolsumsel.id).

Pj Bupati Muara Enim, Nasrun Umar mengaku dirinya telah menerima tiga nama calon Sekretaris Daerah (Sekda) Muara Enim yang diberikan oleh Panitia Seleksi (Pansel) Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) Muara Enim.


"Sudah saya terima, mekanismenya adalah, dari ketiga nama ini, ada kewenangan PPK. Nah, dari sini saya akan pilih apakah nomor 1, 2 atau 3, karena ketiganya memiliki hak yang sama, " ujarnya.

Tapi secara normatif, lanjut Nasrun, peringkat itu menunjukkan nilai, tapi bisa saja nomor 2 atau nomor 3 apabila ada pertimbangan-pertimbangan lain yang semestinya tidak boleh dipertanyakan karena merupakan hak prerogratif PPK.

Untuk mekanismenya, kata Nasrun, terlebih dahulu akan diajukan ke Gubernur Sumsel guna mendapatkan rekomendasi. Setelah itu, barulah diajukan ke Mendagri untuk mendapatkan persetujuan. 

"Dari sana, kita akan menunggu keputusan dari Mendagri dan Gubernur, kalau sudah ada lantik, kalau pun belum kita tunggu karena tidak ada kewenangan bagi kita untuk mendesak," jelas dia. 

Diberitakan sebelumnya, Panitia seleksi (Pansel) terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Kabupaten Muara Enim umumkan 3 nama peserta yang diusulkan untuk menjabat Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Muara Enim, Rabu (30/3). 

Ketiga nama tersebut, Pertama, Ir. Yulius M. Si golongan pembina utama muda (IV/c) jabatan Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Muara Enim. 

Kedua, H. Rinaldo, S. STP., M. Si pembina tingkat I (IV/b) jabatan Kepala dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Muara Enim. 

Ketiga, Ardian Arifanardi, AP., M. Si pembina utama muda (IV/c) jabatan Kepala dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Muara Enim.