Penjabat (Pj) Wali Kota Palembang, Ratu Dewa, mengajak para tenaga honorer di Kota Palembang untuk memanfaatkan kesempatan seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) yang akan digelar tahun ini.
- Indikasi Kecurangan Rekrutmen PPPK Tenaga Kesehatan di OKU Terkuak, 49 Honorer R3 Tuntut Keadilan
- Protes Penundaan Pengangkatan Hingga 2026, Ratusan CPNS dan PPPK di Palembang Ancam Demo
- Jika Tak Becus Kerja, Menteri PANRB Baiknya Evaluasi Diri
Baca Juga
Dalam halal bihalal yang diselenggarakan di rumah dinas Wali Kota bersama Aparatur Sipil Negara (ASN) dan honorer di lingkungan Pemkot Palembang pada Selasa (16/04/2024), Ratu Dewa menyampaikan bahwa dalam seleksi tersebut akan ada kuota penerimaan PPPK dengan jumlah lebih dari 6.000.
“Mungkin dalam bulan depan akan ada pembukaan seleksi PPPK, untuk para honorer saya harap manfaatkanlah momentum ini dengan belajar dan terus bertanya kepada pendahulunya bagaimana caranya agar bisa lulus dan kemudian tanyakan juga kisi-kisi soalnya itu bagaimana,” katanya.
Ratu Dewa berharap wejangan ini dapat dipahami dan dilakukan oleh semua tenaga honorer, sehingga mereka dapat berhasil dan sukses menjadi PPPK dengan nilai yang terbaik.
“Saya harapkan semua yang hari ini masih honorer bulan depan sudah PPPK. Semua itu harus dikejar dengan sungguh-sungguh dan belajar,” ungkapnya.
Pemkot Palembang telah mengirimkan surat kepada Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPANRB) RI terkait kuota seleksi penerimaan PPPK di Kota Palembang.
“Alhamdulillah direspon sebanyak 6 ribu lebih. Saat ini masih ada 3.600 lebih pegawai honorer di Palembang,” tambahnya.
Dewa juga menjelaskan bahwa Pemkot Palembang telah menyiapkan beragam formasi dalam seleksi PPPK ke depan, baik Tenaga Pendidikan, Tenaga Kesehatan, Tenaga TU, dan lain sebagainya.
“Formasinya semua telah tersedia, hanya saja saya mohon mereka dapat benar-benar belajar dalam menghadapi tes nantinya,” tutupnya.
- Wali Kota Ratu Dewa Sambut Baik Tawaran Investasi China untuk Smart City dan Penanggulangan Banjir Palembang
- Pasar 16 Ilir dan BKB Akan Ditata Ulang, Pemkot Palembang Siapkan CCTV dan Pos Terpadu
- Wali Kota Palembang Kesal, Jam Mati di Jembatan Ampera Tak Kunjung Diperbaiki