Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) PALI terus melakukan promosi guna menarik minat wisatawan berkunjung, terutama ke situs sejah di daerah tersebut.
- Candi Bumiayu dan Curug Air Suci, Warisan Budaya dan Sejarah di Kabupaten Pali
- Promosikan Candi Bumi Ayu, Tari Ritus Tampil di Festival Sriwijaya
- Promosikan Pariwisata, Semifinal BG PALI Digelar di Kawasan Candi Bumi Ayu
Baca Juga
Plt Kepala Disbudpar Kabupaten PALI, Kartika Sari Anwar, menjelaskan, saat ini pihaknya tengah melakukan upaya untuk lebih memancing minat masyarakat datang ke situs sejarah, salah satunya Candi Bumi Ayu.
"Dari awal kita tidak pernah menarik retribusi alias gratis, untuk masuk ke komplek percandian maupun gedung koleksi. Tetapi pengunjung harus taat terhadap aturan seperti larangan untuk menyentuh arca ataupun melintasi pagar pembatas," jelasnya, Jumat (10/6/2022).
"Semoga saja cepat terealisasikan menjadi cagar budaya nasional. Untuk pendukungnya disebelah gedung koleksi kita juga ada panggung kesenian, yang tentunya siap untuk dijadikan wadah event dan kegiatan lainnya yang tujuannya menarik wisatawan," jelasnya.
Dengan adanya panggung kesenian tersebut, lanjut wanita yang kerap disapa Tika ini, berharap masyarakat maupun pelaku seni, kebudayaan dan lembaga ataupun instansi yang ingin melakukan kegiatan dapat di laksanakan di area tersebut.
"Kita ada tempat yang sudah siap dan tidak mengganggu situs candi, jadi walau ada kegiatan di sana (panggung kesenian, red) dapat juga berkunjung ke candi Bumi Ayu. Jadi kegiatannya harus berkesinambungan dan candi Bumi Ayu lebih dikenal oleh orang-orang yang datang," pungkasnya.
- Candi Bumiayu dan Curug Air Suci, Warisan Budaya dan Sejarah di Kabupaten Pali
- Komitmen Firdaus Hasbullah: Perusahaan Tambang di PALI Harus Bertanggung Jawab atas Lingkungan dan Masyarakat
- Lirik Potensi Ekonomi Produk Lokal, Dekranasda PALI Gelar Pelatihan Merajut