Tanpa Sidak, Hari Pertama Kerja di Dinas Pariwisata Pagar Alam Diisi Halal Bihalal dan Makan Bersama

Hari pertama masuk kerja pasca libur Idulfitri dimanfaatkan jajaran Dinas Pariwisata Kota Pagar Alam untuk menggelar kegiatan halal bihalal dan ramah tamah antarpegawai. 


Kegiatan ini berlangsung santai tanpa kehadiran sidak dari Wali Kota maupun Wakil Wali Kota, yang diketahui tengah fokus memimpin rapat tertutup terkait efisiensi anggaran.

Seluruh pegawai tampak berkumpul di ruang pertemuan dinas, mengadakan makan bersama dengan hidangan yang dibawa masing-masing karyawan. 

Suasana kekeluargaan terlihat kental, mencerminkan keharmonisan internal di lingkungan kerja dinas tersebut.

Kepala Dinas Pariwisata Kota Pagar Alam, Ahmad Brilian, mengatakan bahwa kegiatan halal bihalal ini memang rutin diadakan setiap tahun usai Hari Raya, baik Idulfitri maupun Iduladha.

“Tujuannya untuk menjaga keakraban dan kekompakan sesama pegawai. Dan hari ini semua karyawan masuk kerja tanpa ada yang bolos atau izin,” ujar Brilian, Selasa (8/4/2025).

Ia juga menyebutkan, tidak ada inspeksi mendadak (sidak) dari pimpinan daerah maupun dari pihak Inspektorat di hari pertama kerja ini. 

Hal itu lantaran Wali Kota Ludi Oliansyah dan Wakil Wali Kota Bertha saat ini tengah memimpin rapat lanjutan mengenai efisiensi anggaran sesuai instruksi pemerintah pusat.

“Saya juga baru saja mengikuti rapat tersebut di kantor wali kota. Jadi memang hari ini belum ada jadwal sidak ke dinas-dinas,” tambah Brilian.