Wakil Ketua merangkap Bendahara Fraksi Partai Golkar DPRD Sumatera Selatan (Sumsel) Nadya Basyir mengatakan, terkait meningkatnya kasus Covid-19 di Jakarta , hal ini membuat masyarakat Sumsel harus lebih waspada.
- Terpidana Korupsi Alat Pencegahan Covid-19, Leksi Yandri Dijebloskan ke Penjara
- HMPV Tidak Akan Jadi Pandemi Seperti Covid-19
- HMPV Melonjak di China, Indonesia Diminta Waspada
Baca Juga
“Kita tahu sekarang ini khan sedang suasana liburan, anak-anak liburan sudah mudik lebaran sudah pasti arus dari Jakarta atau yang akan berlibur ke Jakarta dan Lampung sangat banyak, jadi kita berharap Pemprov Sumsel dan masyarakat Sumsel cepat mengantisipasi terjadinya lonjakan kasus Covid-19 dari Jakarta,” katanya ketika ditemui di DPRD Sumsel, Selasa (15/6).
Menurut politisi Partai Golkar ini, bukan tidak mungkin nantinya hal tersebut akan sampai ke Sumsel. “Penanganan serius harus ada dari Pemprov Sumsel, seperti saya sampaikan sebelumnya, kadang-kadang masyarakat ini sudah adanya penurunan dari hal kewaspadaan, contohnya masih saja kalian lihat tanpa masker, tempat hiburan masih ada buka sampai malam ditempat makan dan direstoran dan sebagainya tidak ada jaga jarak lagi, semua bebas,” katanya.
Karena itu menurutnya sudah tugas pemerintah mengingatkan hal tersebut. “ Kalau kita anggota dewan ini terus mengingatkan pemerintah, kami dari Fraksi Partai Golkar selalu mengingatkan pemerintah agar selalu siap menghadapi lonjakan yang akan terjadi dari DKI Jakarta ini nanti,” katanya.
Dan dilemanya menurutnya disatu sisi masyarakat perlu berpikir ekonomi tapi disisi lain kita harus menjaga kesehatan masyarakat juga. “Jadi menurut saya kalaupun ada batasan bukan jam 19.00 sampai jam 21.00 itu , saya tidak bisa ngomong, kita juga kasihan dengan mereka, yang jelas musti disampaikan untuk menjaga protokol kesehatan, untuk masalah buka mungkin mereka yang buka jam 19.00 sampai 21.00 mungkin dilonggarkan sampai jam 22.00 pada saat sekarang ini,” katanya.
- Presiden Prabowo Tanam Padi Serentak di Sumsel, Dorong Swasembada hingga Jadi Lumbung Pangan Dunia
- KPK Dalami Keterlibatan Pejabat Pemkab Lamteng di Kasus Suap Proyek di OKU
- Terungkap di Persidangan, Saksi Ungkap Deliar Marzoeki dan Alex Peras Perusahaan Lewat Surat Kelayakan K3