Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan menjamin stok minyak goreng untuk masyarakat hingga enam bulan ke depan, terutama ketersediaan saat perayaan Idul Fitri pada Mei mendatang.
- Sidak Pasar di Muara Enim, Polisi Temukan Dugaan Kecurangan Volume MinyaKita
- CPO Melimpah, Aceh Berpeluang Punya Pabrik Minyak Goreng Sendiri
- Harga Gula dan Migor Naik di Pasar Inpres Muara Enim Naik
Baca Juga
"Sumsel sudah menyiapkan 45 sampai 60 juta ton minyak goreng. Sedangkan yang disediakan sebanyak 8 juta liter per bulan," ujar Kepala Dinas Perdagangan Sumsel, Ahmad Rizali.
Dengan adanya stok tersebut, maka dapat diasumsikan penjualan minyak goreng di Sumsel cukup selama enam bulan mendatang. Oleh karena itu, masyarakat diminta untuk tidak panik menanggapi penurunan harga minyak goreng.
"Jadi, tidak perlu khawatir, stok minyak goreng cukup," tegas dia.
Lebih lanjut dia mengatakan, setelah penerapan satu harga minyak goreng di ritel modern. Pihaknya juga menerapkan satu harga di Pasar Tradisional mulai Rabu (26/1) atau hari ini.
"Meskipun diprediksi akan terjadi dinamika demikian di pasar pasca diberlakukannya harga baru tersebut, hal itu tidak akan berlangsung lama. Setelah dua minggu nanti akan kembali normal, harga akan sama semua di setiap pasar," tandas dia.
- Presiden Prabowo Tanam Padi Serentak di Sumsel, Dorong Swasembada hingga Jadi Lumbung Pangan Dunia
- Terungkap di Persidangan, Saksi Ungkap Deliar Marzoeki dan Alex Peras Perusahaan Lewat Surat Kelayakan K3
- Ribuan Jemaah Padati Tabligh Akbar Bersama Ustaz Adi Hidayat di Masjid SMB I Palembang