Sisir BKB dan Pasar 16 Ilir, Polisi Amankan Belasan Preman

Para pria yang diduga preman diamankan anggota Satreskrim Polrestabes Palembang dari sejumlah tempat. (ist/rmolsumsel.id)
Para pria yang diduga preman diamankan anggota Satreskrim Polrestabes Palembang dari sejumlah tempat. (ist/rmolsumsel.id)

Anggota Satreskrim Polrestabes Palembang melaksanakan razia rutin di kawasan Benteng Kuto Besak, Pasar 16 Ilir, dan Monpera, Jumat (11/6). Hasilnya, belasan pria terjaring petugas.


Mereka yang terjaring razia ini diduga preman dan juru parkir liar. Setelah dikumpulkan, mereka dibawa ke Mapolrestabes Palembang untuk didata dan diproses lebih lanjut.

Kasat Reskrim Polrestabes Palembang, Kompol Tri Wahyudi mengatakan, razia kali ini merupakan atensi langsung dari Kapolrestabes Palembang Kombes Irvan Prawira Satyaputra untuk memberantas aksi premanisme sesuai instruksi Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

“Kami melaksanakan rutinitas razia ini untuk mengantisipasi aksi parkir liar, aksi premanisme, narkoba, senjata tajam (sajam) dan gangguan Kamtibmas lainnya,” ujar Tri.

Menurut Tri, mereka yang terjaring ini dilakukan pendataan lebih lanjut. Jika terbukti melakukan tindak pidana maka akan diproses lebih lanjut.