Masyarakat Indonesia diresahkan oleh salah satu aplikasi penyedia layanan belanja online, Shopee yang mengalami error hari ini (22/3). Hal tersebut pun trending di Twitter, banyak masyarakat bertanya apa penyebab hal tersebut.
- Marak Pinjol Ilegal, Kominfo Tingkatkan Pemahaman dan Kesadaran Masyarakat Tentang Produk Keuangan Digital
- Pinjol Makin Menggoda, OJK Godok Aturan Pinjaman hingga Rp10 Miliar
- Bappebti Kaji Regulasi Khusus Robot Trading
Baca Juga
Permasalahan yang didapati akibat error tersebut yakni akun pengguna pada aplikasi shopee akan log out secara otomatis. Namun, ketika ingin login kembali, hal tersebut pun tidak bisa dilakukan.
Menanggapi hal tersebut, pihak aplikasi Shopee melalui akun resminya @ShopeeId menyampaikan terkait error yang tengah terjadi saat ini.
"Sobat Shopee, beberapa layanan Shopee tengah mengalami gangguan. Shoppe mohon maaf atas ketidaknyamanannya," tulisnya dalam akun tersebut.
Pihak Shopee menjelaskan bahwa hal tersebut merupakan bagian dari proses perawatan. "Mohon maaf, kami sedang melakukan pemeliharaan sistem, mohon menunggu, ya," keterangan dalam unggahan tersebut.
Oleh sebab itu, pihak Shopee meminta kepada para pengguna aplikasi Shopee untuk tidak khawatir.
"Jangan khawatir, transaksi yang telah dilakukan pelanggan dan mitra akan dapat segera dilakukan kembali," tambahnya.