Penyerahan daftar nama bakal calon anggota legislatif (bacaleg) DPR RI resmi diserahkan Partai Demokrat ke Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (14/5).
- SBY Minta Kader Demokrat Kawal Danantara
- Demokrat Sindir Kepala Daerah Absen Retret: Jadilah Pelayan Rakyat!
- Demokrat Palembang Solid Dukung AHY Kembali Pimpin Partai
Baca Juga
Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyerahkan secara langsung formulir pendaftaran bacalegnya kepada Ketua KPU RI, Hasyim Asyari.
"Kami serahkan 580 nama yang nanti akan menjadi calon anggota legislatif dari 84 daerah pemilihan yang mempresentasikan 38 provinsi di Indonesia," katanya saat jumpa pers di hadapan wartawan.
Bermodalkan ratusan bacaleg yang disetor ini, Partai Demokrat menaikkan target perolehan suara. Sosok yang akrab disapa AHY itu optimis jumlah kursi Partai Demokrat tahun 2024 meroket signifikan.
"Kami punya target 14-15 persen kursi DPR RI. Itu kalau diterjemahkan atau dikonversi kami ingin memenuhi setiap daerah pemilihan," pungkasnya.
Kehadiran AHY dikawal ribuan kader dan turut didamping Sekjen Teuku Riefky Harsya, Bendahara Umum Renville Antonio, Ketua Fraksi DPR RI Edhie Baskoro Yudhoyono, Kepala Bappilu Andi Arief, dan Kepala BPOKK Herman Khaeron.
- Hasyim Asyari Sempat Verifikasi Keabsahan Ijazah Jokowi ke UGM, Ini Hasilnya
- KPK Ungkap Harun Masiku Tak Mampu Suap Wahyu Setiawan
- Hasil Pengundian Nomor Urut PSU Empat Lawang: HBA-Henny Nomor 1, JM-Fai Nomor 2