Sepeda Motor Terbakar di SPBU, Pembeli BBM Kalang Kabut

Sebuah motor terbakar usai mengisi BBM di SPBU BK XI Belitang OKU Timur/Ist.
Sebuah motor terbakar usai mengisi BBM di SPBU BK XI Belitang OKU Timur/Ist.

Pemilik kendaraan yang antre mengisi BBM di SPBU BK IX di Belitang, Kabupaten OKU Timur, mendadak heboh dan kalang kabut akibat ada satu unit sepeda motor terbakar di area pom bensin tersebut.


Sepeda motor dengan Nopol B 6787 ZEO tersebut diketahui milik Cik Mamat (59), warga Desa Mojo Sari, Kecamatan Belitang. Motornya terbakar usai mengisi BBM jenis Pertalite di SPBU BK IX, Selasa (15/11) siang.

Kapolres OKU Timur, AKBP Nuryono melalui Kapolsek Belitang I, AKP Sahirin, membenarkan adanya kejadian sepeda motor terbakar di SPBU tersebut.

“Pemilik sepeda motor baru selesai mengisi BBM di SPBU itu, lalu menghidupkan motornya. Diduga saat sepeda motornya menyala, ada percikan api dari busi dan langsung menyambar ke tangki hingga terbakar,” jelasnya.

Untuk menghindari terjadinya ledakan di SPBU, lanjut AKP Sahirin, petugas dan pemilik kendaraan lain langsung mengevakuasi sepeda motor yang terbakar tersebut ke luar area SPBU.

“Mereka manarik sepeda motor itu menggunakan tali, dan menyeretnya hingga ke sungai irigasi di seberang SPBU,” katanya.

AKP Sahirin mengaku, jika pihaknya telah mendatangi lokasi SPBU dan melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) serta meminta keterangan dari saksi dan pemilik kendaraan.

“Situasi di SPBU BK 9 saat ini sudah kembali normal. Tidak ada korban dalam kejadian ini. Untuk kerugian ditaksir Rp15 juta,” pungkasnya.