Selalu Bikin Macet, Orang Tua Siswa Dihimbau Tidak Menunggu di Depan Pagar Sekolah

Direktur Samapta Polda Sumsel Kombes Pol Djuwito Purnomo turun langsung memberikan himbauan kepada masyarakat/ist
Direktur Samapta Polda Sumsel Kombes Pol Djuwito Purnomo turun langsung memberikan himbauan kepada masyarakat/ist

Demi mewujudkan keselamatan, keamanan serta kelancaran arus lalu lintas di jalan raya. Direktur Samapta Polda Sumsel Kombes Pol Djuwito Purnomo turun langsung memberikan himbauan kepada masyarakat Kamis, (24/11).


 Himbauan ini ditujukan Kombes Pol Djuwito Purnomo langsung kepada orang tua yang menjemput anaknya pulang sekolah di SMA Negeri 10 Palembang di Jalan Srijaya Negara agar tidak menunggu didepan pagar sekolah karena bisa menimbulkan kemacetan lalu lintas. 

"Saya melihat banyak orang yang menunggu anaknya didepan pagar SMA Negeri 10 Palembang saat jam pulang sekolah. Sehingga jalan didepan SMA Negeri 10 menjadi terganggu makanya saya turun untuk memberikan himbauan agar tidak menunggu didepan pagar sekolah,"kata Kombes Pol Djuwito Purnomo.

Menurut Kombes Pol Djuwito Purnomo orang tua yang hendak menjemput anaknya pulang dari sekolah agar masuk ke halaman sekolah. Karena jika menunggu didepan pagar sekolah bisa menimbulkan kemacetan arus lalu lintas. 

"Selain bisa menimbulkan kemacetan, menunggu didepan pagar sekolah bisa membahayakan keselamatan karena didepan pagar SMA Negeri 10 Palembang langsung berhadapan dengan jalan raya,"tambah Djuwito Purnomo. 

Dikatakan Djuwito Purnomo, saat jam sibuk terutama jam anak pulang sekolah arus lalu lintas sangat ramai ditambah lagi banyaknya kendaraan yang menunggu didepan pagar sekolah membuat arus lalu lintas menjadi terganggu. 

"Untuk kepada orang tua yang akan menjemput anaknya pulang sekolah kami himbau agar tertib dengan tidak menunggu maupun parkir dibahu jalan yang bisa mengganggu kelancaran arus lalu lintas,"pesannya.(fz).