Kabar duka datang dari lapangan Stadion Bumi Sriwijaya, Rabu (31/5). Dari informasi yang dihimpun, Sekretaris Dinas (Sekdin) Perkim Sumatera Selatan, Hendrian meninggal dunia saat bermain sepakbola.
- Korut Laporkan Kematian Pertama Akibat Covid-19
- Gudang BBM Ilegal di Muara Enim Meledak hingga Tewaskan 3 Orang, Ini Penyebabnya
- Fuso Bermuatan BBM Solar Meledak Dekat Lokasi Pembangunan Jalan Tol Palembang-Betung
Baca Juga
Almarhum Hendrian menghembuskan nafas terakhir di Rumah Sakit (RS) Siloam Sriwijaya Palembang setelah jatuh pingsan dalam laga Fun Game pembukaan Kegiatan Pembukaan Turnamen Sepakbola antar OPD Piala Gubernur tahun 2023 di Stadion Bumi Sriwijaya, Palembang.
"Iya benar, tadi sore beliau bermain sama saya dalam laga Fun Game pembukan Kegiatan Pembukaan Turnamen Sepakbola antar OPD Piala Gubernur," ujar Sutarwo Ketua Bidang Kompetisi Asprov Sumsel dihubungi RMOL Sumsel, Rabu (31/5).
Lebih lanjut Sutarwo menjelaskan, Hendrian sempat jatuh pingsan ketika pertandingan baru berjalan lima menit dari dua kali sepuluh menit waktu pertandingan yang direncanakan. "Kurang lebih lima menit bermain beliau pingsan dan langsung mendapatkan pertolongan pertama, saat kejadian itu pertandingan langsung dihentikan sementara," jelasnya.
Hendrian langsung dilarikan ke RS Siloam Sriwijaya dengan menggunakan ambulance, namun nyawanya tidak dapat tertolong. "Mungkin sudah takdirnya, kalau SOP nya turnamen ini sudah sesuai standar baik medis maupun perangkat pertandingan. Kita juga tidak tahu kalau beliau meninggal dunia karena saat dilarikan di RS Siloam Sriwijaya kami cuma tahu pingsan," pungkasnya.
Sementara itu, Kepala Dinas PU Perkim Provinsi Sumsel Ir. Basyaruddin Akhmad, M.Sc mengungkapkan rasa bela sungkawa atas meninggalnya Hendrian.
Menurut Basyaruddin, semasa hidup Hendrian adalah sosok pekerja keras yang tak mengenal lelah dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya.
"Hendrian merupakan sosok pekerja yang tidak mengenal lelah dan tanpa pamrih. Beliau juga tidak pernah marah kepada rekan kerjanya," kata Basyaruddin saat dikonfirmasi, Rabu (31/5/2023)
Basyaruddin sendiri saat ini sedang berada di Jakarta. Dia mendengar kabar Hendrian meninggal dunia dari Kepala Dinas PU BM Provinsi Sumsel Affandi.
"Mendengar Hendrian meninggal saya sungguh luar biasa kagek dan tidak menyangka, karena sebelumnya barusan bicara via telepon untuk membahas masalah hewan Qurban," ungkapnya.
- Diduga Over Dosis, Wanita Muda di Palembang Meregang Nyawa
- Asap Karhutla Makin Pekat, Polda Sumsel dan Forkopimda Gelar Shalat Istisqa
- Aparat Kembali Jadi Korban Penembakan KKB, Satu Polisi Gugur