Sekda Yulius Serahkan SK Pensiun ke Pegawai Pemkab Muara Enim

Sekda Muara Enim Yulius serahkan Surat Keputusan (SK) pensiun pegawai. (noviansyah/rmolsumsel.id)
Sekda Muara Enim Yulius serahkan Surat Keputusan (SK) pensiun pegawai. (noviansyah/rmolsumsel.id)

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Muara Enim, Yulius, memimpin apel bulanan yang diikuti oleh seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muara Enim di Halaman Kantor Bupati Muara Enim. 


Dalam kesempatan itu, Sekda Yulius menyerahkan Surat Keputusan (SK) pensiun kepada sejumlah pegawai, termasuk A.M. Musadeq yang terakhir menjabat sebagai Kepala Satuan Polisi Pamong Praja. 

Selain itu, Sekda juga menyerahkan tropi penghargaan lomba perpustakaan tingkat kabupaten, santunan kematian kepada ahli waris peserta pelatihan UPTD Balai Latihan Kerja Disnakertrans, serta melepas kontingen Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Kabupaten Muara Enim untuk bertanding di tingkat Provinsi di Kota Palembang.

Sekda Yulius mengimbau seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk meningkatkan kinerja dan mempercepat realisasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) agar sesuai target hingga akhir tahun. 

Dia juga mengingatkan pentingnya menjaga netralitas menjelang pelaksanaan Pilkada Tahun 2024.

Kepada pegawai yang menerima SK Pensiun, Sekda mengucapkan terima kasih atas kontribusi dan dedikasi selama masa pengabdian sebagai ASN di Pemkab Muara Enim.

Pada pelepasan kontingen O2SN, Sekda Yulius berpesan agar para atlet menjaga kesehatan selama mengikuti pertandingan yang akan berlangsung selama lima hari, mulai 8-12 Juli di Kota Palembang. 

Kontingen Kabupaten Muara Enim sendiri terdiri dari 37 peserta dengan 6 cabang olahraga yaitu Karate, Atletik Anak, Senam, Renang, Bulu Tangkis, dan Pencak Silat.