Peristiwa kebakaran menghanguskan satu rumah warga di Desa Srijaya Makmur, Kecamatan Nibung, Kabupaten Muratara, Sumatera Selatan.
- Kolaborasi Stakeholder di Muratara, PT Lonsum Gelar Penanaman Jagung Perdana untuk Ketahanan Pangan
- Kebakaran Rumah di Muratara, Satu Penghuni Tewas
Baca Juga
Kebakaran tersebut menghanguskan rumah milik seorang petani bernama Inyoman Sukarta (51) pada Sabtu, 12 Agustus 2023 sekitar pukul 09.30 WIB. Kerugiam akibat kebakaran tersebut ditaksir mencapai ratusan juta.
"Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran itu," kata Kapolres Muratara AKBP Koko Arianto Wardani didampingi Kasi Humas AKP Baruanto yang disampaikan Kapolsek Nibung AKP Yundri.
Menurut Kapolsek, korban bersama keluarganya saat kejadian tidak ada di rumah. Dan sedang pergi beribadah di sebuah Pura di Desa Srijaya Makmur. Dan penyebab kebakaran diduga bermula dari dupa yang dinyalakan disamping rumah korban.
"Dinyalajan sebelum meninggalkan rumah bersama keluarganya untuk beribadah," ujarnya.
Kemudian kebakaran itu diketahui pertama kali oleh dua orang warga yakni Yoga (30) dan Prendo (41). Keduanya merupakan warga sekitar kampung tersebut. Api terlihat di rumah itu dan langsung membesar oleh kondisi angin kencang.
"Kemungkinan angin kencang yang memicu dupa dengan cepat terbakar dan menyambar rumah," jelasnya.
Selain umah, kebakaran juga ikut menghanguskan uang tunai Rp15 juta milik korban yang merupakan hasil dari kebun. Kemudian menghanguskan dokumen penting milik korban seperti surat jual beli kebun karet di Blok A dan Blok C Desa Srijaya Makmur.
Lalu menghanguskan KTP, Kartu Keluarga, 1 lembar STNKberikut BPKB kendaraan bermotor jenis Honda Supra Fit, pakaian dan peralatan dapur.
"Semua harta dan dokumen penting milik korban ludes terbakar," timpalnya.
Pihak Polsek Nibung yang mendapat informasi peristiwa kebakaran tersebut langsung meluncur ke lokasi. Dan bersama dengan masyarakat berusaha melakukan proses pemadaman dengan menggunakan peralatan seadanya.
Pasca kebakaran pihak Polsek memasang garis Polisi disekitar lokasi. Dan juga membantu pihak korban untuk mengurus surat-surat atau administrasi yang terkait dengan kebakaran ini.
- Muratara Dapat Bantuan Pembangunan Tiga Sekolah Unggulan dari Program Asta Cita Presiden Prabowo
- Kabag Kesra Muratara Ingatkan Peserta STQH Provinsi Jaga Kesehatan dan Nama Baik Daerah
- Tiga Kali Beraksi, Spesialis Bongkar Rumah di Muratara Akhirnya Tertangkap