Jasad relawan yang hilang di Sungai Endikat ditemukan daam kondisi tidak bernyawa. Korban diketahui bernama Ari Alfandi (36), ditemukan di dekat Pangkalan Tiga Putri, Kecamatan Pulau Pinang, Lahat, Minggu (30/10) sekitar pukul 16.00 WIB.
Ari Alfandi ditemukan oleh tim gabungan dari BPBD, Tagana, Forpa dan tim relawan lainnya, yang terus melakukan pencarian.
Andi ini merupakan relawan yang hilang terbawa arus Sungai Endikat saat sedang melakukan operasi SAR untuk mencari Fahrudin (58) korban hanyut di Sungai Endikat Pagaralam, Sabtu (22/10) lalu sekira pukul 13.00 WIB.
Namun saat sedang melakukan pencarian korban juga hilang terbawa arus sungai. Sebelumnya, tim gabungan telah melakukan pencarian selama delapan hari berturut-turut sejak korban dikabarkan terseret arus.
Selama delapan hari itu tim terus menyelusuri sungai namun korban baru ditemukan dihari kedelapan.
Saat ini jenazah sudah dibawa ke RS Besemah untuk diidentifikasi untuk memastikan jika jenazah yang ditemukan tersebut benar relawan yang hilang delapan hari lalu.
- Ketua IKAPPI Pagaralam Dukung Penataan Pasar, Syaratkan Tempat Baru untuk Pedagang
- Kondisi Terkini Puncak Kawah Gunung Dempo Pasca-Erupsi, Jalur Pendakian Ditutup Sementara
- Cahaya Baru di Dusun Selpah, Pertamina Nyalakan Mimpi dengan Listrik Mandiri