Ratusan PPPK Empat Lawang Siap Dilantik Akhir Mei 2025

Kepala Bidang Pengadaan, Pemberhentian, dan Informasi BKPSDM Kabupaten Empat Lawang, Yulian Sapta Pratama. (ist/rmolsumsel.id)
Kepala Bidang Pengadaan, Pemberhentian, dan Informasi BKPSDM Kabupaten Empat Lawang, Yulian Sapta Pratama. (ist/rmolsumsel.id)

Pemerintah Kabupaten Empat Lawang menargetkan pelantikan ratusan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) formasi tahun 2024 akan dilaksanakan pada akhir Mei 2025. 


Saat ini, proses pelantikan tinggal menunggu selesainya Persetujuan Teknis (Pertek) dari instansi terkait.

"Target kita pelantikan dilakukan pada akhir bulan Mei 2025. Jika seluruh proses administrasi, terutama Pertek, sudah selesai, maka pelantikan bisa langsung dijadwalkan," ujar Kepala Bidang Pengadaan, Pemberhentian, dan Informasi BKPSDM Kabupaten Empat Lawang, Yulian Sapta Pratama, akhir pekan lalu.

Pelantikan tahap pertama ini akan mencakup ratusan PPPK dari berbagai formasi, seperti guru, tenaga kesehatan, dan tenaga teknis. Menurut Yulian, pengusulan Nomor Induk Pegawai (NIP) PPPK telah mencapai 90 persen dan hanya tersisa beberapa peserta yang masih memperbaiki dokumen administrasi.

"Setelah pelantikan, mereka yang dinyatakan lulus akan langsung mulai bekerja dan menerima gaji bersamaan dengan para CPNS. Kami targetkan mulai menerima gaji secara serentak pada bulan Juni 2025," tambahnya.

Secara keseluruhan, jumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) yang akan dilantik tahun ini di Kabupaten Empat Lawang mencapai sekitar 500 orang, gabungan antara PPPK dan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS).

Selain mempersiapkan pelantikan, BKPSDM juga mulai mewacanakan skema pengangkatan PPPK paruh waktu. Namun, hal tersebut masih menunggu regulasi resmi dari pemerintah pusat.

"Untuk saat ini, kami masih fokus menyelesaikan pelantikan formasi tahun 2024. Pembahasan terkait PPPK paruh waktu kemungkinan dilakukan setelah proses ini selesai," pungkas Yulian.