Satu unit mobil jenis Avanza Nopol BG 1100 FEC warna silver, terbakar di ruas jalan lintas Desa Batu Kuning, Kecamatan Baturaja Barat, Kabupaten OKU, Senin (29/4), sekitar pukul 17.15 WIB.
- Mobil PNS di Lubuklinggau Mendadak Terbakar, Pengemudi Selamat
- Mesin Mati Mendadak, Mobil PNS di Jalinsum Musi Rawas Terbakar
- Diduga Korsleting Listrik, Mobil ASN di Lubuklinggau Hangus Terbakar
Baca Juga
Dikerahui, mobil minibus tersebut dikemudikan oleh warga Desa Singapura, Kecamatan Semidang Aji, Kabupaten OKU yang bernama Herkules Saputra bersama istri dan seorang anaknya.
Meski tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, namun sopir yakni Herkules mengalami luka bakar ringan di kaki dan rambut. Sedangkan istri dan anaknya tidak apa-apa.
Kapolres OKU, AKBP Imam Zamroni melalui Kasi Humas, Iptu Ibnu Holdon, membanarkan adanya kejadian mobil terbakar tersebut.
“Benar, anggota Pawas Ipda Omi bersama personel piket SPKT sudah mengecek ke TKP,” ujarnya.
Berdasarkan keterangan korban, kata Kasi Humas, saat itu Herkules bersama anak dan isterinya, melaju dari arah Baturaja menuju Muaraenim, hendak pulang ke rumah habis menjemput anak pulang sekolah.
Saat melintas di lokasi kejadian, tiba-tiba mobil yang dikemudikan mereka mengeluarkan api dan terbakar.
“Api berasal dari bawah mobil yang diduga karena adanya konsleting kelistrikan dan kebocoran selang bensin,” jelasnya.
Dikatakan Iptu Ibnu Holdon, api berhasil dipadamkan satelah satu unit mobil Damkar Kabupaten OKU tiba di lokasi kejadian.
“Sempat terjadi kemacetan dari dua arah. Namun, setelah personel kita tiba di TKP, arus lalu lintas berhasil terurai,” pungkasnya.
- Jalan Lintas Liwa-Ranau Rusak Picu Banjir Kemacetan Berjam-jam
- Personel Gabungan Polres OKU Amankan Ibadah Tahun Baru Imlek di Vihara Bodhijaya Baturaja
- Cabup OKU Teddy Meilwansyah Siap Hormati dan Hargai Hasil dari Pilihan Rakyat