Desa Talang Akar, Kecamatan Talang Ubi, direkomendasikan sebagai Desa Program Kampung Iklim (Proklim) tahun 2021 mewakili Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI). Pertamina melalui EP Pendopo Field dan Migas memastikan akan terus mendukung penerapan program tersebut, mengingat Desa Talang Akar terletak di ring satu Pendopo Field.
- Pemkab Muratara Salurkan Insentif ke 168 Guru Ngaji dan Marbot
- Tahun Ini Empat Desa di Muratara Miliki Jaringan 4G
- KSAD Tinjau Ketahanan Pangan di OKU Timur, Dorong Swasembada dan Kesejahteraan Petani
Baca Juga
Salah satu bentuk dukungan EP Pendopo yakni melalui penanaman pohon buah sejumlah 320 batang. Penanaman pohon dilakukan pada Kamis, 27 Mei lalu, bersama dengan masyarakat setempat.
Penanaman pohon juga merupakan salah satu kegiatan dari rangkaian kegiatan Proklim yang diinisasi Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK). Selain penanaman pohon, Desa Talang Akar diunggulkan melalui kegiatan bank sampah dan inovasi pembuatan paving block berbahan dasar sampah plastik.
Field Manager Pendopo Field, I Wayan Sumerta membenarkan bahwa Desa Talang Akar terletak di ring satu Pendopo Field. “Saat ini ada 19 sumur aktif yang beroperasi di Desa Talang Akar. Di samping itu, letak fasilitas stasiun pengumpul (SP) minyak dari Jirak juga terletak di desa ini. Minyak kemudian dipompakan menuju Pusat Pengumpul Produksi Pengabuan melalui SP ini,” terang Wayan dalam keterangannya, Jumat (4/6).
Wayan menambahkan, dengan mendukung program nasional khususnya bidang lingkungan dapat memperkuat upaya penanganan perubahan iklim. Pihaknya juga menjalin komunikasi, koordinasi, dan kerja sama dengan elemen masyarakat dan pemerintah daerah merupakan salah satu faktor pendukung keberhasilan.
“Faktor lain adalah pelaksanaan program-program berbasis lingkungan, salah satunya penanaman pohon, sehingga perubahan lingkungan dapat dimitigasi,” tegasnya.
Sekretaris Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Pali, Kodsi Iskandar mengatakan, Proklim Desa Talang Akar merupakan bentuk aksi nyata pemerintah, perusahaan, dan masyarakat dalam menghadapi dampak perubahan iklim.
Selain itu, Proklim sebagai sarana memberikan pemahaman kepada masyarakat sekitar tentang perubahan iklim, pencegahan kebakaran lahan dan hutan di desa-desa, serta memotivasi masyarakat untuk mengoptimalkan potensi sumber daya alam dan sosial yang ada.
“Kami ucapkan terima kasih kepada PEP Pendopo Field yang telah bersedia memberikan pendampingan kepada Desa Talang Akar pada Proklim tahun 2021,” kata Kodsi.
- Sempat Ganggu Lalin, BPBD Muba Evakuasi Pohon Tumbang
- Masuk Musim Hujan, Warga Kota Lubuklinggau Dibayangi Serangan Ular
- Lebaran Idul Fitri, Lapas Lubuklinggau Buka Kunjungan Selama Tiga Hari