Program Diperpanjang, Vaksinasi Polio di Empat Lawang Sudah Lampaui Target

Vaksinasi Polio di Empat Lawang/ist
Vaksinasi Polio di Empat Lawang/ist

Kabupaten Empat Lawang mencatat prestasi luar biasa dalam pelaksanaan vaksinasi polio dosis kedua, dengan capaian mencapai 100,94 persen. Angka ini melampaui target nasional yang ditetapkan sebesar 90 persen, menunjukkan komitmen daerah dalam melindungi generasi muda dari ancaman polio.


"Alhamdulillah, capaian vaksin polio dosis kedua telah mencapai 100,94 persen, dan prosesnya telah selesai," ungkap Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Empat Lawang, Deri Kurniawan, pada Rabu (11/9/2024).

Meskipun program Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio di Kabupaten Empat Lawang telah rampung, Deri mengingatkan bahwa layanan vaksinasi tetap tersedia di setiap Puskesmas bagi masyarakat yang belum sempat memvaksin anak-anak mereka.

"Jika ada masyarakat yang ingin memberikan vaksin polio kepada anak-anaknya, masih bisa dilakukan di Puskesmas terdekat," tambahnya.

Deri juga mengumumkan bahwa program vaksinasi polio, baik untuk dosis pertama maupun kedua, diperpanjang hingga 23 September 2024. Perpanjangan ini bertujuan untuk memastikan cakupan vaksinasi yang lebih luas dan memberikan kesempatan kepada keluarga yang belum memvaksin anak-anak mereka.

"Langkah ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya vaksinasi dalam mencegah penyakit seperti polio di Kabupaten Empat Lawang," pungkasnya.