Sekilas cara Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menyebut bakal calon presiden (bacapres) dari PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo sebagai gubernur saat acara Apeksi terkesan biasa saja.
- Senator Asal Sumsel Ini Pecahkan Rekor MURI
- Kaesang Pangarep Gagal Nyagub Gegara Putusan MK
- Bambang Pacul Pimpin Tim Pemenangan Andika-Hendi
Baca Juga
Sebab, Ganjar memang saat ini masih memegang jabatan sebagai gubernur aktif di Jawa Tengah.
Namun jika dikaji lebih dalam, pengamat politik dari Universitas Esa Unggul Jamiluddin Ritonga menilai bahwa Prabowo sedang ingin mengungkapkan sesuatu untuk Ganjar.
“Bila dilihat secara tersirat, sebutan gubernur kepada Ganjar dapat dimaknai adanya perbedaan level. Prabowo memaknai levelnya lebih tinggi daripada Ganjar," kata Jamiluddin kepada Kantor Berita Politik RMOL, Minggu (16/7).
Jamiluddin berpandangan, secara tersurat Prabowo hendak menyatakan Ganjar bukanlah lawan sepandannya di 2024.
"Dalam konteks itu, bisa saja Prabowo tidak terlalu menganggap Ganjar sebagai kompetitor dalam Pilpres 2024. Ganjar bukan lawan setara yang harus ditakuti," tutupnya.
- Dibagi 2 Tahap, TNI Berangkatkan Nakes Ke Gaza Untuk Misi Kemanusiaan
- Listrik LRT Jakarta Padam, Menhub Budi Karya Minta Maaf
- Mimbar Bebas, Faisal Basri: Kita Sedang di Gerbang Bencana