Setelah ditetapkan sebagai pemenang dalam Pemilihan Presiden, Calon Presiden Prabowo Subianto menerima ucapan selamat dari berbagai kepala negara di seluruh dunia.
- Publik Happy Prabowo-Megawati Akhirnya Ketemuan
- Sudah Saatnya Prabowo Copot Menteri Tebar Pesona dan Kemaruk
- Istana Dibuka Besok, Masyarakat Bisa Rayakan Idulfitri Bareng Prabowo
Baca Juga
Teranyar, Ketua Umum Partai Gerindra itu mendapat ucapan selamat dari Perdana Menteri Jepang, Yang Mulia Fumio Kishida.
"Sebuah kehormatan bagi saya menerima ucapan selamat atas kemenangan dalam Pemilu 2024 dari Perdana Menteri Jepang, Yang Mulia Fumio Kishida," kata Prabowo lewat akun X resminya, Jumat (22/3).
Menurut Menteri Pertahanan Republik Indonesia itu, Jepang senantiasa menjadi mitra strategis bagi Indonesia.
"Kita berkomitmen untuk melanjutkan kerja sama ini untuk mencapai kemajuan bagi kedua negara," tukas Prabowo Subianto.
Sebelumnya Prabowo mendapat ucapan dari Presiden China, Xi Jinping, Presiden Uni Emirat Arab Yang Mulai Mohamed Bin Zayed, Presiden Rusia Vladimir Putin, dan PM India Narendra Modi.
Pemimpin negara-negara sahabat yang pertama kali menyampaikan selamat kepada Prabowo adalah Perdana Menteri Australia, PM Anthony Albanese; Perdana Menteri Singapura, PM Lee Hsien Loong; Perdana Menteri Malaysia, PM Anwar Ibrahim, dan Presiden Sri Lanka, Ranil Wickremesinghe.
- Publik Happy Prabowo-Megawati Akhirnya Ketemuan
- Sudah Saatnya Prabowo Copot Menteri Tebar Pesona dan Kemaruk
- Istana Dibuka Besok, Masyarakat Bisa Rayakan Idulfitri Bareng Prabowo