PPKM Jawa-Bali Diperpanjang Hingga 7 Februari

ilustrasi/net
ilustrasi/net

Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) menetapkan perpanjangan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) di wilayah Jawa-Bali untuk periode 1-7 Februari 2022.


Hal ini ditegaskan dalam Instruksi Mendagri (Inmendagri) Nomor 06 Tahun 2022 tentang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Level 3, Level 2 dan Level 1 Corona Virus Disease 2019 di Wilayah Jawa dan Bali yang diterbitkan pada 1 Februari 2022.

"Instruksi Menteri ini mulai berlaku pada tanggal 1 Februari 2022 sampai dengan tanggal 7 Februari 2022,” tulis Inmendagri yang diterima, Selasa (1/2/2022).

Sementara itu, penetapan level wilayah sebagaimana dimaksud pada Diktum Kesatu berpedoman pada Indikator Penyesuaian Upaya Kesehatan Masyarakat dan Pembatasan Sosial dalam Penanggulangan Pandemi COVID-19 yang ditetapkan oleh Menteri Kesehatan.

“Dan ditambahkan dengan indikator capaian total vaksinasi dosis 2 (dua) dan vaksinasi dosis 2 (dua) lanjut usia di atas 60 (enam puluh) tahun dari target vaksinasi,” demikian dikutip dari Inmendagri tersebut. 

Sementara itu, kasus Covid-19 di Bali hari ini terpantau mengalami lonjakan, hal itu juga menyasar kepada kompetisi sepakbola Liga 1 yang diadakan dengan format home turnamen di pula Dewata itu. Dampaknya, laga Madura United versus Persipura Jayapura yang seharusnya dilangsungkan Selasa sore (1/2) harus ditunda karena hampir separuh skuat Madura United terkonfirmasi positif Covid-19. 

Bahkan sedikitnya ada 12 tim yang melaporkan pemain dan ofisialnya yang terkonfirmasi Covid-19. Dokter dari tim Satgas Covid-19, dr. Alfan Nur Ashyar mengatakan, sejauh ini lebih dari 50 pemain yang bermain di Liga 1 positif dan sedang menjalani isolasi.

“Ada 12 tim (yang melaporkan), tetapi dengan porsi pemain dan ofisial berbeda. Kalau ditotal ada 68 orang yang sedang isolasi, terdiri dari 52 pemain dan 16 ofisial,” kata Nur saat sesi jumpa pers usai rapat darurat PT LIB, Selasa (1/2).