Jamadin (65) ketua RT 32 Kelurahan Karya Baru, Kecamatan Alang-Alang Lebar Palembang TKP penusukan Aiptu M Erlan mengungkapkan penyebab korban ditusuk oleh penjual roti bakar diduga sikap Aiptu Erlan arogan terhadap korban.
- Kesaksian Warga, Pedagang Roti Bakar yang Tusuk Anggota Polisi Dikenal Pendiam
- Penjual Roti Bakar di Palembang Tikam Seorang Polisi
Baca Juga
Pelaku diketahui bernama Dodi (27) yang sehari hari berjualan roti bakar di depan Alfamart samping pintu masuk pabrik Indomie.
Ditemui awak media dikediamanya Jamadin (65) mengatakan awalnya dirinya mengira telah terjadi kecelakaan didepan Alfamart karena warga ramai lalu mencari informasi keluar rumah.
"Setelah dia ke TKP dan dapat informasi dari warga ada polisi kena tusuk oleh penjual roti bakar saat hendak membeli roti bakar pelaku,"katanya.
Setelah dicari ternyata penyebab penusukan berawal dari perselisihan antara korban dan pelaku. Karena pelaku arogan saat memesan roti bakar dengan korban.
"Kata warga banyak orang beli roti bakar pelaku. Mungkin karena terlalu lama menunggu pesanannya membuat korban marah lalu mencaci maki korban dengan kata kata kotor dan korban hendak memukul pelaku,"tambahnya.
Dari sinilah membuat korban terancam dan melakukan pembelaan lalu mengambil pisau roti yang berada digerobaknya.
"Setelah ditusuk korban sempat ingin mengeluarkan pistol namun pelaku telah kabur,"jelasnya.
Dikatakan Jamadin, pelaku merupakan warga Maskarebet berjualan roti bakar di lokas sekitar 5 tahunan. Pribadinya tidak banyak ulah dikenal baik oleh warga setempat "Dia pernah datang kerumah saya minta izin untuk jualan roti bakar di lingkungan saya,"bebernya.
Diketahui peristiwa penusukan terhadap korban Aiptu M Erlan terjadi di Jalan HBR Motik depan Alfamart samping pintu masuk pabrik Indomie, Kelurahan Karya Baru, Kecamatan Alang-Alang Lebar Palembang Minggu 6 Maret 2023 sekitar pukul 18.55 WIB.
Korban Aiptu M Erlan mengalami luka tusuk dibagian dada sebelah kanan bahkan pisau yang digunakan menusuk korban menancap didada korban. Untuk mengangkat pisau yang menancap korban dilarikan ke Rumah Sakit Mohammad Hoesin Palembang.(fz)
- AXA Mandiri Resmikan Kantor dan Customer Care Centre Baru di Palembang
- Polisi Gelar Olah TKP Kasus Penganiayaan Wanita di Palembang, Korban Sebut Sudah Sering Dapat Ancaman Pelaku
- Tak Perlu Antre! Perpanjang SIM di Palembang Bisa Online Lewat Aplikasi SINAR