Aksi kejahatan di Sumsel kian mengganas. Kali ini, korbannya seorang anggota polisi yang bertugas di Polres Ogan Ilir (OI) berinisial RS (34). Warga Kecamatan Indralaya Utara itu dirampok di kebun karet miliknya di Desa Pinang Banjar Kecamatan Gelumbang Kabupaten Muara Enim, Kamis (30/9) sekitar pukul 15.30.
- Fakta Baru Kasus Begal di Tanjung Senai yang Menewaskan Mahasiswi Unsri, Pelaku Bawa Sajam dan Senpira
- Pencuri Motor Tewas Diamuk Massa, Polres Ogan Ilir Tetapkan Tiga Orang Tersangka
- Polres Ogan Ilir Gerebek Tempat Judi Sabung Ayam Setelah Terima Laporan dari Whatsapp Warga
Baca Juga
Uang sebesar Rp 100 juta yang ada dalam mobilnya berhasil dibawa kabur perampok yang berjumlah dua orang. Sempat terjadi kejar-kejaran antara korban dan pelaku. Perampok bahkan dua kali menembaki mobil korban. Saat ini, kejadian masih diselidiki Satuan Reskrim Polres Muara Enim.
Informasi dihimpun, kejadian berawal saat korban hendak pulang dari kebunnya. Ia saat itu mengendarai mobil Toyota Fortuner. Tiba di gerbang keluar kebunnya, korban pun turun untuk mengangkat portal.
Tanpa diduga korban, dua orang perampok muncul dari balik semak dekat portal kebunnya. Salah seorangnya langsung menodongkan pistol kea rah korban. Sementara perampok lainnya menggasak tas di dalam mobil yang berisi uang Rp100 juta.
Keduanya lalu kabur menggunakan sepeda motor merk Yamaha RX-King warna biru hitam. Korban tak tinggal diam. Ia lalu mengejar kedua perampok menggunakan mobilnya. Medan jalan yang cukup buruk membuat mobilnya tidak bisa bergerak leluasa. Sementara kedua perampok, sudah menunggunya di dekat persimpangan jalan Desa Tanjung Lalang Kabupaten Ogan Ilir.
Melihat korban yang mengejar, perampok yang memegang senpi rakitan lalu menembaki mobil korban hingga dua kali. Korban pun memilih untuk menghentikan serta meninggalkan kendaraannya. Sementara dua perampok langsung kabur melarikan diri.
Kapolres Muara Enim, AKBP Danny Sianipar melalui Kasat Reskrim, AKP Widhi Andika membenarkan kejadian tersebut. Saat ini, tim sedang melakukan rangkaian penyelidikan untuk menangkap pelaku.
“Korbannya anggota Polres OI. Tim juga saat sedang lidik. Mudah-mudahan pelaku bisa segera tertangkap,” terangnya.
Menurutnya, tidak ada korban jiwa dari kejadian tersebut. Meski ada aksi penembakan oleh pelaku, namun korban berhasil selamat. “Korban sehat saja. Tidak ada luka atau apapun,” pungkasnya.
- Operasi Keselamatan Musi 2025 Dimulai, Fokus pada Ketertiban Lalu Lintas
- Polres Muara Enim Beri Penghargaan untuk 25 Personel Berprestasi
- Pergantian Jabatan di Polres OKU, Kasat Reskrim dan Kasat Tahti Dimutasi