Warga Kalideres berinisial SM (55) ditemukan meninggal dunia di kediamannya pada Jumat malam (21/10). Kematian SM diketahui warga yang curiga kediaman SM masih gelap gulita tanpa ada lampu yang dinyalakan saat malam hari.
- Dituduh Curi Karet Jadi Motif Pembunuhan Mulyono di Musi Rawas
- Pelaku Pembunuh Petani di Musi Rawas Tertangkap, Ternyata Masih Tetangga Korban
- Polisi Selidiki Kasus Pembunuhan Warga Musi Rawas dengan Luka Tusuk
Baca Juga
Mereka sempat memanggil-manggil SM dan tidak ada jawaban yang didapat. Tidak kunjung ada jawaban, warga yang panik langsung masuk untuk melihat keadaan SM.
Saat warga masuk, SM ditemukan tergeletak dan sudah tidak bernyawa.
Polsek Kalideres yang mengetahui hal tersebut langsung mendatangi lokasi untuk melakukan pemeriksaan.
Kapolsek Kalideres AKP Syafri Wasdar menduga SM menjadi korban pembunuhan setelah penyidik mendapat penjelasan dari dokter yang menangani jenazah korban.
"Berdasarkan keterangan dokter sementara bahwa, kematian akibat luka di kepala akibat benda tumpul. Bisa dibilang dibunuh, diindikasi ada yang melakukan," kata Syafri kepada wartawan, Senin (24/10).
Sejauh ini, pihaknya telah memeriksa tujuh orang saksi terkait kematian korban.
Memang sebelum ditemukan tergeletak, berdasar informasi warga sekitar ada seseorang yang bertamu ke rumah SM.
"Menurut saksi, sepertinya orang yang sudah dikenal korban karena dipersilakan masuk," ujar dia.
- Dituduh Curi Karet Jadi Motif Pembunuhan Mulyono di Musi Rawas
- Pelaku Pembunuh Petani di Musi Rawas Tertangkap, Ternyata Masih Tetangga Korban
- Polisi Selidiki Kasus Pembunuhan Warga Musi Rawas dengan Luka Tusuk