Unit Pidum dan Tim Tekab Satreskrim Polrestabes Palembang mengamankan empat orang terduga pelaku penodongan terhadap sopir bus pariwisata Ilham (25) di Monpera.
- Wajib Lapor, Tersangka Penistaan Agama Lina Mukherjee Datang ke Polda Sumsel
- Tersangka Penganiayaan David Bertambah Jadi 2 Orang
- Pekan Ini, Polda Sumsel dan Jajaran Tangkap 45 Pelaku Narkoba
Baca Juga
Hal ini dikatakan oleh Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Harryo Sugihhartono ketika diwawancarai awak media di Polrestabes Palembang, Rabu (29/11) sore.
“Benar Mas. Empat diduga pelaku curas (pencurian dengan kekerasan) sudah diamankan anggota kita,” kata Harryo kepada awak media.
Harryo menjelaskan dari keempat orang yang diamankan itu, tiga diantaranya sudah ditetapkan sebagai penodongan terhadap sopir bus yang membawa rombongan wisatawan dari Jakarta menuju Pekanbaru.
“Satu tersangka ini tidak kita tetapkan sebagai tersangka, karena tidak terbukti bersalah. Nanti yah, akan kita rilis,” tambah Harryo yang belum mau menyebutkan identitas para pelaku.
Diberitakan sebelumnya, apes dialami oleh Ilham Reza Hidayat, sopir bus pariwisata asal Pekanbaru ini ditodong oleh pria bersenjata api ketika mengantar wisatawan berswafoto di atas Jembatan Ampera.
Akibat dari kejadian tersebut, pria asal Kecamatan Kandis, Kabupaten Siak, Provinsi Riau ini harus kehilangan satu buah dompet yang berisikan uang tunai sebesar Rp1,5 juta dan dokumen penting lainnya.
Sehingga, Ilham membuat laporan polisi di Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polrestabes Palembang, Senin (27/11) sekitar pukul 20.00 WIB.
Kepada polisi, Ilham menceritakan peristiwa penodongan itu terjadi, Senin (27/11) sekitar pukul 17.00 WIB. Bermula, ketika ia membawa rombongan wisatawan dari Jakarta tujuan Pekanbaru.
- Hendak Liburan, Bus Pariwisata Terperosok di Jalur Wisata Kebun Teh Gunung Dempo
- Sopir Bus Pariwisata Asal Pekanbaru Ditodong Pria Bersenpi di Monpera
- Bus Pariwisata Tabrak Motor Hingga Rumah Warga di Ciamis