Untuk mengantisipasi tindak kriminal, terutama tawuran remaja selama bulan Ramadan, Polda Sumsel akan menerjunkan tim patroli yang akan beroperasi pada malam hari, khususnya setelah salat tarawih hingga menjelang sahur.
- Polisi Gelar Olah TKP Kasus Penganiayaan Wanita di Palembang, Korban Sebut Sudah Sering Dapat Ancaman Pelaku
- Usai Dilaporkan ke Polisi, Oknum Pejabat di Lahat Juga Dihajar Laporan ke Bupati Karena Dugaan Selingkuh dan KDRT
- Ditlantas Polda Sumsel Ungkap Penyebab Kecelakaan Bus Miyor di Tol Kayuagung
Baca Juga
Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Sumsel, Kombes Pol M. Anwar Reksowidjojo, menyatakan bahwa semua fungsi kepolisian akan menjalankan tugasnya masing-masing, termasuk fungsi Reskrim yang akan berfokus pada penegakan hukum dan pencegahan kejahatan.
“Selain penegakan hukum, Reskrim juga akan melakukan tindakan pencegahan, seperti mengantisipasi tawuran remaja yang sering terjadi di bulan Ramadan,” ujar Anwar pada Rabu (26/2).
Polda Sumsel juga mengingatkan masyarakat agar lebih waspada terhadap tindak kriminal, terutama menjelang Lebaran ketika kebutuhan meningkat dan banyak warga bersiap untuk mudik. Warga disarankan menitipkan rumah mereka kepada petugas keamanan setempat atau berkoordinasi dengan kepolisian sebelum bepergian.
Untuk mencegah aksi tawuran, Ditreskrimum Polda Sumsel akan mengerahkan personel guna melakukan patroli secara mobile di wilayah-wilayah rawan. Pemantauan juga akan dilakukan melalui CCTV, media sosial, banpol, serta laporan langsung dari masyarakat.
“Kami akan segera menindaklanjuti jika ada aksi tawuran yang terpantau,” tegas Anwar.
Ia juga mengimbau peran aktif masyarakat, terutama orang tua, agar tidak mengizinkan anak-anak mereka keluar rumah dengan alasan sahur on the road dan kegiatan sejenisnya.
“Lebih baik sahur bersama keluarga di rumah. Selain lebih aman, juga lebih akrab dan menyenangkan,” pungkasnya.
- Polisi Gelar Olah TKP Kasus Penganiayaan Wanita di Palembang, Korban Sebut Sudah Sering Dapat Ancaman Pelaku
- Usai Dilaporkan ke Polisi, Oknum Pejabat di Lahat Juga Dihajar Laporan ke Bupati Karena Dugaan Selingkuh dan KDRT
- Ditlantas Polda Sumsel Ungkap Penyebab Kecelakaan Bus Miyor di Tol Kayuagung