Tim Opsnal Unit 2 Subdit III Jatanras Ditreskrimum Polda Sumsel, menangkap Ali Nurdin (52) pelaku pembunuhan terhadap istrinya sendiri yang jasadnya dimasukan kedalam karung.
- Polisi Gelar Olah TKP Kasus Penganiayaan Wanita di Palembang, Korban Sebut Sudah Sering Dapat Ancaman Pelaku
- Usai Dilaporkan ke Polisi, Oknum Pejabat di Lahat Juga Dihajar Laporan ke Bupati Karena Dugaan Selingkuh dan KDRT
- Ditlantas Polda Sumsel Ungkap Penyebab Kecelakaan Bus Miyor di Tol Kayuagung
Baca Juga
Peristiwa itu terjadi di sebuah rumah kontrakan jalan Cijerah Gang Family Kelurahan Cibuntu, Kecamatan Bandung Kulon Bandung Jawa Barat, Sabtu 10 Juni 2023.
Anggota Opsnal Unit 2 Jatanras menangkap Ali didalam Bus Qitarabu saat berada di KM 12 Palembang hendak menuju ke kotanya Bandung.
Jatanras membackup Polrestabes Bandung setelah mengetahui dia menjadi penumpang bis jurusan Palembang-Bandung.
Kasubdit III Jatanras Ditreskrimum Polda Sumsel Kompol Agus Prihadinika melalui Kanit II Kompol Bakhtiar mengatakan anggota melakukan penghadangan dan pengecekan Penumpang Bis Qitarabu tujuan Bandung yang diduga di tumpangi oleh pelaku.
"Saat bus dihadang dan dicek ternyata benar bahwa pelaku berada di dalam bus sehingga langsung kami tangkap. Saat pelaku ditangkap, anggota dari Polrestabes Bandung juga sudah berada di desa Tempino provinsi Jambi untuk mencari dan menangkap pelaku,"ujar Kanit 2 Subdit 3 Kompol Bakhtiar.
Pelaku dibawa di Jatanras Polda Sumsel lalu diserahkan ke anggota Polrestabes Bandung yang datang ke Palembang usai dari Jambi.
"Pelaku sudah kami serahkan anggota Polrestabes Bandung Polda Jawa Barat," tutupnya.
Diketahui, tersangka Ali Nurdin menghabisi nyawa istrinya sendiri setelah dihabisi jasad sang istri lalu memasukkan ke dalam karung.
Pembunuhan sendiri terjadi di jalan cijerah Gang family Kelurahan Cibuntu Kecamatan Bandung Kulon Kota Bandung pada Rabu (7/6) lalu.
- Polisi Gelar Olah TKP Kasus Penganiayaan Wanita di Palembang, Korban Sebut Sudah Sering Dapat Ancaman Pelaku
- Usai Dilaporkan ke Polisi, Oknum Pejabat di Lahat Juga Dihajar Laporan ke Bupati Karena Dugaan Selingkuh dan KDRT
- Ditlantas Polda Sumsel Ungkap Penyebab Kecelakaan Bus Miyor di Tol Kayuagung