Pj Bupati OKU H Teddy Meilwansyah bersama Forkopimda meninjau pelaksanaan ibadah malam Natal di beberapa gereja di Bumi Sebimbing Sekundang, Sabtu (24/12) petang.
- KPK Dalami Keterlibatan Pejabat Pemkab Lamteng di Kasus Suap Proyek di OKU
- Warga OKU Gelar Aksi Unjuk Rasa di Gedung KPK, Minta Kasus OTT Dinas PUPR Diusut Hingga Tuntas
- Bocah SD di OKU Tenggelam saat Mandi di Sungai Wall
Baca Juga
Kegiatan ini dihadiri Kapolres OKU AKBP Danu Agus Purnomo, Ketua DPRD OKU H Marjito Bachri, Ketua PN Baturaja Hendri Agustian, Dansubdenpom Baturaja Kapt CPM, Stevanus JDH, Kaposda BIN Andre, Danramil Kota Kapt Suwigyo dan lainnya.
Berangkat dari rumah dinas Bupati OKU, Teddy beserta rombongan menuju ke Gereja Bethle Baturaja kemudian dilanjutkan meninjau Pos Pelayanan Ramayana, Gereja Air Gading dan Gereja Tegal Arum.
Teddy mengatakan pemantauan ke gereja-gereja di OKU ini untuk memastikan situasi dan kondisi dilapangan. “Kami ingin menjamin bahwa saudara-saudara kita yang beragama Nasrani bisa melaksanakan ibadah Natal di OKU ini dengan tenang, nyaman dan aman,” kata Teddy.
Untuk pengamanan lanjut Teddy, Polres OKU telah mengerahkan 468 personel gabungan dibantu TNI dan dinas instansi terkait.
“Di OKU juga didirikan 7 pos pelayanan dan pengamanan yang ditempatkan di tempat keramaian dan lainnya,” tandasnya.
- KPK Dalami Keterlibatan Pejabat Pemkab Lamteng di Kasus Suap Proyek di OKU
- Warga OKU Gelar Aksi Unjuk Rasa di Gedung KPK, Minta Kasus OTT Dinas PUPR Diusut Hingga Tuntas
- Bocah SD di OKU Tenggelam saat Mandi di Sungai Wall