Bertepatan dengan Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2021, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) menyampaikan pesan persatuan. Pesan tersebut dirilis melalui video resmi Dinas Kominfo OKI, Selasa (1/6).
- Visi OKI Maju, Bupati Muchendi Ajak Semua Elemen Bersatu Bangun Daerah
- Amerika Serikat Bantu Pemprov Sumsel Kembangkan LRT agar Lebih Diminati
- Pelipatan Surat Suara Sudah Rampung, KPU Muratara Mulai Distribusikan Logistik
Baca Juga
Secara bergantian para pemimpin daerah ini menyampaikan pesan kepada masyarakat Ogan Komering Ilir (OKI). Seperti Wakil Bupati OKI, H. M. Dja'far Shodiq yang menyatakan bahwa Pancasila membuat perbedaan jadi kekayaan.
“Pancasila merajut keragaman jadi keindahan,” pesan Ketua DPRD OKI, Abdiyanto Fikri. “Pancasila menyatukan,” susul Kapolres, Dandim, dan Kajari OKI.
Usai mengikuti upacara peringatan Hari Lahir Pancasila yang dilakukan secara virtual, Selasa, (1/6) Wabup Shodiq juga mengingatkan, Pancasila mesti diimplementasikan dalam kehidupan sehari hari.
“Pancasila dalam tindakan untuk Indonesia bersatu. Mari maknai kembali esensi dari hari lahirnya Pancasila dengan langkah implementatif secara nyata,” kata Shodiq.
Dia menjelaskan betapa pentingnya persatuan dan kesatuan bangsa saat ini. Sebab, hanya dengan persatuan dan kesatuan, Indonesia bisa melewati setiap permasalahan. Menurutnya penting anak bangsa untuk selalu bersatu dan memperkokoh persatuannya. “Sepatutnya saling peduli serta selalu berbagi untuk sesama,” imbuhnya.
- ProKlim OKU Timur Butuh Peran SDM yang Sadar Lingkungan
- Perkuat Solidaritas, Polres PALI Gandeng Mahasiswa dan OKP dalam Aksi Sosial Ramadan
- Selesaikan Sengketa Aset Pasar Inpres dan PT KAI, Wali Kota Lubuklinggau Segera Temui Menteri BUMN