Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Muara Enim melalui Bidang Persandian menyosialisasikan dan memberikan edukasi Internet Sehat dan Aman Untuk Anak (Insan) kepada pelajar SMK Negeri 1 Tanjung Agung, Jumat (29/10).
- Stok Beras Lubuklinggau Aman, Bulog Tunggu Kiriman 2.500 Ton
- Material Longsor Berhasil Disingkirkan, Jalan Penghubung Air Kopras Kembali Lancar
- Kormi PALI Sukses Gelar Festival Olahraga Masyarakat untuk Pertama Kalinya
Baca Juga
Kepala Bidang Persandian, Iskandar mengatakan, budaya Insan sangat penting ditumbuhkembangkan di kalangan remaja. Hal itu dikarenakan hasil riset Kementerian Kominfo di mana jumlah pengguna internet di Indonesia mencapai 202,6 juta orang dan berada pada peringkat ke-4 dunia pada tahun 2021. Dari jumlah tersebut, 70 persen di antaranya adalah remaja usia 15-19 tahun.
“Di situlah pentingnya dilakukan edukasi mengenai internet sehat dan aman,” ujarnya.
Terlebih lagi, lanjut Iskandar, pengaruh konten negatif internet sudah sering diberitakan di berbagai media massa maupun media sosial berupa pemuatan gambar porno, perjudian, penipuan, pelecehan, pencemaran nama baik, dan berita bohong. Semua itu tergolong dalam kejahatan dunia maya yang dikenal sebagai cybercrime.
“Dengan budaya Insan diharapkan bisa menjadi proses edukasi kepada pelajar di mana penggunaan internet dengan tetap pengawasan dari orang tua dan masyarakat. Ini sebagai bentuk pemahaman agar bisa menggunakan internet dengan bijak sehingga memaksimalkan dampak positif internet dan meminimalkan dampak negatif dari berinternet sehingga tercipta generasi muda digital yang cerdas, beriman, dan produktif,” tukas Iskandar.
- Karhutla di Kawasan PT SAM, Sekda Muara Enim Lakukan Upaya Pemadaman
- Penanganan Kasus Narkoba Mendominasi, Kejati Sumsel Dorong Pemda OKU Timur Membangun Rumah Rehabilitasi
- Pemkot Palembang Bakal Pangkas Anggaran Perjalanan Dinas Hingga 50 Persen