Penerimaan pendaftaran calon anggota panitia pemilihan kecamatan (PPK) untuk Pilkada 2024 di Kota Lubuklinggau, Sumatera Selatan sudah ditutup 29 April kemarin.
- KPUD Pagar Alam Bantah Tuduhan Intervensi dalam Rekrutmen PPK dan PPS
- 314 Calon PPK di Muara Enim Selesai Tes Wawancara
- Tahun Ini, 266 Guru Honorer di OKU Bakal Diangkat Menjadi PPK
Baca Juga
Hal itu dikatakan Divisi Partisipasi Masyarakat dan SDM Komisi Pemilihan Umum Kota Lubuklinggau, Andre Affandi. Ia menjelaskan, jumlah pendaftar Siakba 262 orang, kemudian 228 jumlah berkas yang diserahkan.
"Tanggal 29 kemarin terakhir penutupan untuk daftar," kata Andre dikonfirmasi pada Selasa, 30 April 2024.
Andre juga mengungkapkan, peserta yang direkrut ini dari 8 Kecamatan di Kota Lubuklinggau, dan itu menurutnya sudah memenuhi kuota kebutuhan. Artinya ia menambahkan, tidak ada yang diperpanjang. "Tinggal lagi kami melakukan verifikasi berkas lagi," ujarnya.
Setiap Kecamatan kata Andre, total 5 orang yang direkrut menjadi PPK. Sehingga keseluruhan 40 PPK yang akan direkrut dan dan dilantik nanti.
"Dari yang daftar ini sudah menenuhi 2 kali kebutuhan. Dan juga sudah mencukupi itu. Sudah cukup juga untuk keterwakilan perempuan 30 persen," bebernya.
"Tinggal kan CAT lagi. Tanggal 6 sampai tanggal 8 jadwalnya di SMK. Setelah itu, peserta akan mengikuti tes wawancara. Kemudian dilanjutkan tanggal 16 Mei 2024 pelantikan PPK," timpalnya.
Lebih lanjut, berdasarkan pengamatan pihaknya, mayoritas PPK yang lama kemarin ada pula yang kembali ikut melamar. "Kalau melihatnya, mayoritas kan dari seluruh PPK yang kemarin itu mengikuti semua," terangnya.
Meski begitu, mereka harus tetap mengikuti proses perekrutan dan mulai dari awal. "Jadi seluruh peserta ini kan harus melalui CAT dulu. Cat ini kan kita ambil 3 kali kebutuhan. Artinya kalau pendaftarnya 20 artinya dibuang 5," ujarnya.
"Karena ini kan dari awal. Pertama selekai admisnitarsi dulu, selanjutnya kita lakukan seleksi CAT. Artinya kan seluruh peserta itu kan memiliki peluang yang sama untuk lolos. Tes ini kan transparan, CAT. Nilainya kan langsung keluar hari itu juga," pungkasnya.
- Presiden Prabowo Tanam Padi Serentak di Sumsel, Dorong Swasembada hingga Jadi Lumbung Pangan Dunia
- Terungkap di Persidangan, Saksi Ungkap Deliar Marzoeki dan Alex Peras Perusahaan Lewat Surat Kelayakan K3
- Ribuan Jemaah Padati Tabligh Akbar Bersama Ustaz Adi Hidayat di Masjid SMB I Palembang