Pelatih Sriwijaya FC Bantah Eks PSIS Semarang Ini Gabung ke Tim

Abdul Abanda Rahman saat membela PSIS Semarang. (rmolsumsel.id/ist)
Abdul Abanda Rahman saat membela PSIS Semarang. (rmolsumsel.id/ist)

Sriwijaya FC gagal mendaratkan bek tengah PSIS Semarang Abdul Abanda Rahman ke Palembang. Pasalnya pemain tersebut lebih memilih klub lain.


Kabar tersebut dikonfirmasi langsung Pelatih Sriwijaya FC Nil Maizar. Ditemui usai memimpin latihan Senin sore (7/6), Nil Maizar menegaskan bahwa Abanda Rahman tidak jadi memperkuat Laskar Wong Kito di Liga 2 2021.  

“Gak ada Abanda (Rahman). Yang datang itu Abu Rizal (Maulana). Hari ini dia datang dan besok ikut latihan,” tegas Nil Maizar.

Menurut Nil Maizar, setelah tak lagi bersama PSIS Semarang, Abanda Rahman memang masuk radar Sriwijaya FC dan telah menjalin negosiasi dengan manajemen. Namun pada akhirnya yang bersangkutan memutuskan bergabung dengan klub Liga 1.   

“Abanda (Rahman) dia ke Bhayangkara. Batal (ke Sriwijaya FC). Dia gak ke sini, (tapi) Bhayangkara,” kata pelatih asal Payakumbuh, Sumatra Barat ini.

Dengan lepasnya pemain bidikan ini, Nil Maizar mengatakan sudah mengajukan beberapa nama alternatif untuk dieksekusi manajemen.

“Ya, masih cari lagi centre back,” tukasnya.