Pelaku Penamparan Sopir Mobil Depot Bangunan di Palembang Ditangkap

Polsek Kemuning menangkap pria yang menampar  sopir mobil depot bangunan bernama Ripianto (31) saat terjadi kemacetan di  Jalan Torpedo, Kelurahan 20 Ilir D-I,I Kecamatan Kemuning, Palembang, Sumatera Selatan yang viral di media sosial pada Jumat,( 28/10) kemarin.


Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Mokhamad Ngajib membenarkan bahwa pelaku ini telah ditangkap.

"Ya benar, pelaku yang menampar sopir sudah diamankan oleh Polsek Kemuning,”kata Kapolrestabes Palembang Kombes Mokhamad Ngajib Rabu (2/11).

Hanya saja Ngajib belum bisa membeberkan identitas pelaku secara rinci identitas pelaku, karena dia masih dilakukan pemeriksaan.

Hal yang sama juga diungkapkan Kapolsek Kemuning AKP Shisca Agustina, ia mengatakan setelah diamankan pelaku langsung menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

"Benar anggota kami mengamankan pelaku saat yang bersangkutan masih diperiksa. Nanti hasil dari pemeriksaan yang kita lakukan, akan kita sampai ke teman-teman media ya," ungkap Shisca.

Diberitakan sebelumnya, nasib sial menimpa Ripinanto (31) seorang sopir depot bangunan yang hendak menghantarkan besi pesanan pelanggannya di Jalan Torpedo, Kelurahan 20 Ilir, Kecamatan Kemuning, Palembang.

Sebab, ia ditampar pengendara mobil yang tak dikenal ketika terjadi kemacetan panjang pada Kamis (27/10/2022).

Ripinato mengatakan, peristiwa bermula ketika ia menegur seorang pengemudi mobil yang mendadak menerobos kemacetan dari jalur sebelah kanan.

Teguran itu lalu membuat istri dari pengemudi itu turun dari mobil dan menghampiri korban.

“Istrinya keluar (dari mobil) kemudian suaminya juga turun dengan emosi, lalu marah - marah dan menampar pipi dengan kuat sebanyak dua kali," kata Ripianto, Jumat (28/10).