Pasokan Terbatas, Harga Cabe Merah di Palembang Melonjak Naik

Harga cabai di Palembang terpantau masih tinggi/dokumen
Harga cabai di Palembang terpantau masih tinggi/dokumen

Harga kebutuhan pokok di Palembang, Sumatera Selatan, pasca Hari Raya Idul Fitri 1446 H masih menunjukkan lonjakan tajam, terutama pada komoditas cabai merah dan bawang merah.


Berdasarkan pantauan di sejumlah pasar, harga cabai merah mencapai Rp 65.000 per kilogram, sementara bawang merah berada di kisaran Rp 55.000 per kilogram.

Kepala Bidang Stabilisasi dan Sarana Distribusi Perdagangan Dinas Perdagangan Kota Palembang, Elsa Noviani, mengungkapkan bahwa kenaikan harga ini disebabkan oleh keterbatasan pasokan cabai merah dari wilayah penghasil.

“Sebagian besar pasokan cabai merah di Palembang berasal dari Jawa. Namun, karena pasokan dari Medan dan daerah lain terbatas, harga cabai merah di Jawa ikut melonjak, yang akhirnya memengaruhi harga di sini,” jelas Elsa, Senin (14/4/2025).

Meski demikian, Elsa memastikan stok cabai merah di Palembang tetap aman meski harga masih tinggi. Sementara itu, bawang merah juga mengalami lonjakan harga akibat gagal panen di daerah penghasil. Faktor cuaca yang tidak mendukung menjadi penyebab utama turunnya produksi. 

“Stok bawang merah dari daerah asal berkurang, sementara permintaan di pasar tetap tinggi. Inilah yang mendorong kenaikan harga,” tambah Elsa.