Seorang pria berusia 39 tahun, M Taufik, ditemukan meninggal dunia di rawa-rawa tak jauh dari rumahnya di Jalan KH M Said, Palembang, pada Selasa (9/7) siang. Taufik diduga meninggal karena kesetrum saat mencari ikan dengan menggunakan alat setrum di persawahan.
- Pos Polisi di Aceh Ditembaki Orang tak Dikenal
- Sisa Kayu Bakar Lupa Dimatikan Usai Memasak, Satu Rumah di Muratara Dikepung Api
- Pria di Muba Tewas Ditembak Orang Tak Dikenal Saat Hendak Bayar Tagihan Listrik
Baca Juga
Menurut tetangga korban, Acing, Taufik sudah tidak pulang ke rumah sejak Senin (8/7) sore dan sempat dicari oleh sanak keluarganya. Sekitar pukul 09.00 WIB, Taufik ditemukan dalam kondisi terbujur kaku dengan posisi tengkurap di persawahan tak jauh dari rumahnya oleh warga sekitar yang ikut mencari.
Kapolsek Kertapati Palembang, Iptu Angga Kurniawan, membenarkan adanya penemuan mayat tersebut dan mengatakan bahwa Taufik memang sudah tidak pulang ke rumah sejak kemarin dan sudah dilakukan pencarian.
"Dari informasi warga, sebelum meninggal dunia korban terlihat sedang mencari ikan dengan alat setrum. Diduga, korban meninggal dunia dikarenakan kesetrum," ujar Angga.
Taufik kemudian dievakuasi ke rumah duka. Angga menghimbau masyarakat untuk berhati-hati saat menggunakan alat setrum karena dapat membahayakan keselamatan.
- Ngaku Titisan Eyang Putri Kembang Dadar, Pria di Palembang Cabuli Wanita Muda hingga Hamil
- Komplotan Pembobol Kotak Amal Masjid di Palembang Terungkap, Anak dan Ayah Jadi Tersangka
- Dua Pria Ditangkap Polisi Usai Kepergok Mencuri Kabel Lampu Taman di Palembang