Seperti menjawab pertanyaan publik, Presiden Joko Widodo menunjukkan hubungan dekatnya dengan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Sejak tidak menjadi Mendikbud di era pemerintahan periode pertama, Jokowi dan Anies Baswedan diasosiasikan punya relasi politik yang kurang harmonis.
- Jelang Pemilu 2024, Wacana Pergantian Kepala BIN Jelas Bermuatan Politis
- Ada Pemilu, Formula E 2024 di Jakarta Terancam Batal
- Menpora Ingin Formula E jadi Even Otomotif Tetap di Jakarta
Baca Juga
Anggapan itu terbantahkan saat terjadi momen langka Presiden Joko Widodo meninjau Sirkuit Formula E yang berada di Kawasan Ancol Timur, Jakarta Utara, Senin (25/4).
Selama meninjau sirkuit Formula E, Jokowi didampingi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Bahkan orang nomor satu di Ibukota itu turun tangan sendiri menyopiri kendaraan yang ditumpangi oleh Presiden Jokowi.
Keduanya pun tampak akrab dan saling berbincang saat mengelilingi sirkuit bertaraf internasional yang didesain mirip kuda lumping itu.
"Kita harapkan di awal Juni kita bisa melihat balapannya," kata Jokowi seperti diberitakan Kantor Berita RMOLJakarta.
Adapun penyelenggaraan balap mobil listrik bertaraf internasional ini akan digelar di kawasan Ancol, Jakarta Utara, pada 4 Juni 2022 mendatang.
Pengerjaan sirkuit telah dimulai sejak 3 Februari lalu. Sirkuit dibangun dengan panjang 2.400 meter dengan jumlah tikungan sebanyak 18 dan panjang trek lurus sekitar 527 meter.
Panitia Formula E juga telah mengumumkan harga tiket menonton balap mobil listrik bertaraf internasional itu. Panitia menjual 50 ribu lembar tiket dengan harga terendah Rp 350 ribu.
- KPK Pastikan Periksa Ridwan Kamil
- SP PLN Apresiasi Sikap Tegas Prabowo Tolak Power Wheeling
- Tiba di Malaysia, Prabowo Siap Makan Siang Bareng PM Anwar